Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Sidak Gubernur di Bapenda Sulbar, Pastikan Layanan Publik Tetap Optimal Meski Dihadapkan Keterbatasan Pasca Pemekaran

Sidak Gubernur di Bapenda Sulbar, Pastikan Layanan Publik Tetap Optimal Meski Dihadapkan Keterbatasan Pasca Pemekaran

  • account_circle Hms
  • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Mamuju — Proclaimnews.id  Suasana Kantor Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Provinsi Sulawesi Barat, Rabu (14/1/2026), seperti biasa tampak aktif dengan berbagai kegiatan pelayanan dan koordinasi internal. Pada hari itu, Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka melakukan inspeksi mendadak (sidak) di perangkat daerah tersebut guna memastikan pelayanan publik dan kinerja Aparatur Sipil Negara (ASN) tetap berjalan optimal.

Kedatangan Gubernur disambut hangat oleh Kepala Bapenda Sulbar, Abdul Wahab Hasan Sulur, beserta jajaran pejabat struktural dan staf. Dengan penuh semangat, Gubernur Suhardi Duka meninjau satu per satu ruangan kerja, menyapa pegawai, serta mengecek langsung kehadiran dan aktivitas ASN di lingkungan Bapenda Sulbar.

Dalam sidak tersebut, Gubernur memastikan seluruh personel Bapenda Sulbar hadir dan menjalankan tugasnya dengan baik. Ia menegaskan bahwa meskipun Bapenda Sulbar saat ini dihadapkan pada berbagai keterbatasan pascapemekaran dengan Badan Pengelola Keuangan Daerah, kondisi tersebut tidak boleh menjadi penghambat dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Di tengah keterbatasan yang ada, khususnya pascapemekaran, saya ingin memastikan bahwa pelayanan publik tetap berjalan maksimal. Terutama layanan peningkatan pendapatan daerah yang menjadi tulang punggung pembiayaan pembangunan,” tegas Suhardi Duka.

Gubernur juga menekankan pentingnya menjaga semangat, soliditas, dan profesionalisme kerja, baik di tingkat kantor induk maupun di seluruh UPTD Pelayanan Pajak kabupaten se-Sulawesi Barat. Menurutnya, pelayanan yang prima dan kinerja ASN yang optimal merupakan kunci dalam menjaga kepercayaan publik serta mendukung keberlanjutan pembangunan daerah.

Sementara itu, Kepala Bapenda Sulbar, Abdul Wahab Hasan Sulur, menegaskan komitmen jajaran Bapenda untuk tetap bekerja maksimal di tengah keterbatasan yang ada.

“Keterbatasan pascapemekaran tidak menjadi alasan bagi kami untuk menurunkan kualitas layanan. Seluruh jajaran Bapenda Sulbar, baik di kantor induk maupun UPTD pelayanan pajak di kabupaten, tetap fokus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta mengoptimalkan pendapatan daerah sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” ujar Abdul Wahab.

Ia menambahkan, Bapenda Sulbar terus mendorong inovasi layanan, penguatan koordinasi lintas sektor, serta peningkatan disiplin dan kinerja ASN sebagai langkah konkret menjaga kepercayaan publik.

“Kami berkomitmen menjalankan arahan Gubernur dengan menjaga semangat kerja, profesionalisme ASN, dan memastikan setiap layanan berjalan tepat waktu, transparan, dan akuntabel,” tambahnya.

Dengan adanya sidak ini, diharapkan kinerja ASN semakin disiplin, pelayanan publik semakin responsif, dan upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dapat terus berjalan optimal demi mendukung pembangunan Sulawesi Barat yang berkelanjutan. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Barat Gelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Progres Ranperda RTRW

    Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Barat Gelar Rapat Monitoring dan Evaluasi Progres Ranperda RTRW

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id  4 Maret 2025 – Komisi III DPRD Provinsi Sulawesi Barat kembali menggelar rapat monitoring dan evaluasi terkait perkembangan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) Provinsi Sulawesi Barat. Rapat ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian kinerja serta meninjau sejauh mana perkembangan pembahasan Ranperda RTRW yang diharapkan segera disahkan untuk mengatur […]

  • Sulbar Peroleh Nilai 57, Biro Hukum Sampaikan Enam Langkah Strategis Tingkatkan Implementasi RAN-HAM 2026

    Sulbar Peroleh Nilai 57, Biro Hukum Sampaikan Enam Langkah Strategis Tingkatkan Implementasi RAN-HAM 2026

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Nilai Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RAN-HAM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Tahun 2025 memperoleh nilai 57. Hal ini disampaikan Direktorat Jenderal Pelayanan dan Kepatuhan Hak Asasi Manusia Kementerian Hak Asasi Manusia melalui Surat dengan Nomor PDK-HA.02.01.01-107 tanggal 24 Desember 2025, perihal Capaian Aksi HAM Kementerian/Lembaga Periode Pelaporan B-12 Tahun 2025. Capaian […]

  • Dinsos Salurkan Bantuan Kemanusiaan Pemprov Sulbar untuk Korban Bencana di Sumatra dan Aceh

    Dinsos Salurkan Bantuan Kemanusiaan Pemprov Sulbar untuk Korban Bencana di Sumatra dan Aceh

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Sumatera – Proclaimnews.id  Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melalui Dinas Sosial Provinsi Sulawesi Barat menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi korban bencana alam di wilayah Sumatra dan Aceh, Selasa (23/12/2025). Bantuan tersebut merupakan wujud solidaritas dan kepedulian masyarakat Sulawesi Barat yang bersumber dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, Pemerintah Kabupaten Mamuju, Majene, Polewali Mandar, Mamasa, Mamuju Tengah, dan Pasangkayu, […]

  • Gubernur Sulbar: Anak Putus Sekolah, Masalah yang Tak Boleh Dibiarkan

    Gubernur Sulbar: Anak Putus Sekolah, Masalah yang Tak Boleh Dibiarkan

    • calendar_month Rab, 14 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id  Angka anak putus sekolah (APS) di Sulawesi Barat masih jadi pekerjaan rumah yang belum tuntas. Pemerintah daerah terus berupaya memperbaiki layanan pendidikan, tapi grafik penurunannya belum terlihat signifikan. Gubernur Sulbar Suhardi Duka (SDK) mengatakan persoalan ini harus dibenahi dari akarnya. Ia ingin penyebab anak putus sekolah atau anak tidak sekolah digali lebih […]

  • RAFI 2025: Menteri ESDM Cek Langsung Stok dan Kualitas BBM di Bau Bau

    RAFI 2025: Menteri ESDM Cek Langsung Stok dan Kualitas BBM di Bau Bau

    • calendar_month Ming, 9 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Baubau Proclaimnews.id 9 Maret 2025 – Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1446 H, Pertamina Patra Niaga memastikan kesiapan distribusi energi, khususnya BBM dan LPG, agar kebutuhan masyarakat terpenuhi dengan baik. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia melakukan kunjungan kerja ke Baubau, Sulawesi Tenggara, hari ini (9/3) untuk meninjau kesiapan infrastruktur dan distribusi […]

  • Kanwil Kemenag Hadir Dalam Peresmian Masjid Raya Suada Mamuju

    Kanwil Kemenag Hadir Dalam Peresmian Masjid Raya Suada Mamuju

    • calendar_month Ming, 16 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju  – Proclaimnews.id  Setelah melalui sekitar 1 Tahun 4 Bulan pekerjaan rekonstruksi, Masjid Raya Suada Mamuju kini rampung. Peresmian dilakukan oleh Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka bersama Bupati Mamuju St. Sutinah Suhardi, Jumat (7/3/2025). Peresmian ditandai dengan penandatanganan berita acara serah terima  yang dilakukan oleh Balai Prasarana Pemukiman Wilayah (BPPW) Provinsi Sulbar dan Bupati Mamuju […]

expand_less