Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Gubernur Suhardi Duka Gandeng UGM, Buka Peluang Beasiswa bagi Anak Sulbar

Gubernur Suhardi Duka Gandeng UGM, Buka Peluang Beasiswa bagi Anak Sulbar

  • account_circle Hms
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Mamuju – Proclaimnews.id Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat resmi menjalin kerja sama dengan Universitas Gadjah Mada (UGM) melalui penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) yang berlangsung di Rumah Jabatan Gubernur Sulbar, Sabtu malam, 17 Januari 2025.

MoU tersebut ditandatangani langsung oleh Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Rektor UGM Prof. dr. Ova Emilia, serta disaksikan jajaran Pemprov Sulbar dan rombongan pimpinan Universitas Gadjah Mada.

Gubernur Suhardi Duka menyampaikan bahwa kerja sama ini menjadi momen bersejarah bagi Sulawesi Barat, mengingat UGM merupakan salah satu perguruan tinggi terkemuka di Indonesia yang telah melahirkan banyak pemimpin dan ilmuwan nasional.

“Ini kunjungan yang membahagiakan bagi Sulawesi Barat. UGM adalah universitas impian jutaan anak bangsa, termasuk saya,” ujar Suhardi Duka.

Ia menjelaskan bahwa Sulawesi Barat memiliki potensi besar dengan fondasi utama pada sektor pertanian, perkebunan, dan perikanan, yang menyumbang sekitar 46 persen Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) daerah.

Meski memiliki potensi pertambangan strategis, Pemprov Sulbar memilih tetap menjadikan pertanian sebagai basis pembangunan dengan mempertimbangkan aspek mitigasi lingkungan.

“Kami memiliki kakao yang menjadi penghasil ketiga nasional dan hampir 90 persen diekspor. Sawit juga kami kelola dengan prinsip keseimbangan antara perkebunan besar dan petani plasma,” jelasnya.

Gubernur menegaskan bahwa tantangan utama Sulawesi Barat saat ini adalah keterbatasan sumber daya manusia, khususnya tenaga akademik dan profesional.

“Oleh karena itu, pembangunan SDM menjadi prioritas utama kami dalam Panca Daya. Kerja sama dengan UGM membuka peluang besar bagi anak-anak Sulbar untuk menempuh pendidikan di universitas terbaik,” katanya.

Ia juga menyampaikan komitmen Pemprov Sulbar untuk memberikan beasiswa penuh bagi lulusan SMA terbaik yang diterima di UGM, dengan harapan dalam lima tahun ke depan SDM Sulbar semakin kompetitif di kawasan Sulawesi.

Sementara itu, Rektor UGM Prof. Ova Emilia menyampaikan apresiasi atas kepercayaan yang diberikan Pemprov Sulbar kepada Universitas Gadjah Mada “Kolaborasi adalah keniscayaan di masa depan, dan kolaborasi hanya bisa terbangun atas dasar saling percaya,” ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa kerja sama UGM dengan Sulawesi Barat sebenarnya telah berjalan melalui program Kuliah Kerja Nyata (KKN) selama beberapa tahun terakhir, yang terbukti memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

UGM, lanjut Ova, memiliki komitmen kuat untuk mencerdaskan bangsa di seluruh wilayah Indonesia, termasuk daerah tertinggal. “Kami siap mendukung pengembangan SDM Sulawesi Barat, khususnya di sektor pertanian yang berkelanjutan dan ramah lingkungan,” tegasnya.

UGM juga membuka peluang program afirmasi dan pre-university bagi daerah 3T (tertinggal, terdepan, dan terluar), dengan mekanisme seleksi khusus di luar jalur nasional.

“Program afirmasi ini kami rancang untuk memberi kesempatan lebih besar bagi daerah yang membutuhkan, dan Sulawesi Barat memiliki potensi besar untuk itu,” tutup Ova Emilia. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pertamina Patra Niaga Sulawesi Jalin Silaturahmi dan Perkuat Koordinasi Jelang Ramadan dan Idulfitri Bersama Pangdam XIV/Hasanuddin

    Pertamina Patra Niaga Sulawesi Jalin Silaturahmi dan Perkuat Koordinasi Jelang Ramadan dan Idulfitri Bersama Pangdam XIV/Hasanuddin

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Makassar – Proclaimnews.id Menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri 1446 H, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi terus memperkuat silaturahmi dan koordinasi dengan berbagai pihak guna memastikan ketersediaan serta kelancaran distribusi energi di seluruh wilayah Sulawesi. Sebagai bagian dari upaya tersebut, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi beserta Tim Manajemen melakukan audiensi strategis dengan Pangdam […]

  • Paripurna DPRD Sulbar Umumkan Gubernur dan Wakil gubernur terpilih

    Paripurna DPRD Sulbar Umumkan Gubernur dan Wakil gubernur terpilih

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Mamuju, – Proclaimnews.id 15 Januari 2025 — Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Barat menggelar Rapat Paripurna istimewa pada hari ini dalam rangka mengumumkan pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih hasil Pemilihan Umum Kepala Daerah tahun 2024. Acara yang berlangsung di Gedung DPRD Provinsi Sulawesi Barat ini dihadiri para Anggota dewan, Forkopimda, serta […]

  • Berburu Pahala Ramadhan, Polda Sulbar Ajak Anak Yatim Buka Puasa Bersama

    Berburu Pahala Ramadhan, Polda Sulbar Ajak Anak Yatim Buka Puasa Bersama

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Di tengah semarak bulan Ramadhan 1446 hijriah, Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar) kembali menunjukkan kepedulian nyata kepada anak-anak yatim. Melalui Direktorat Reserse Kriminal Umum, Polda Sulbar menggelar buka puasa bersama di Panti Asuhan Manakarra Muhammadiyah Mamuju sekaligus menyerahkan bantuan paket sembako, Rabu (12/3/25). Acara yang penuh makna ini bukan hanya sekadar […]

  • Polda Sulbar Jadikan Dermaga Sandeq Jadi Dapur Umum Makan Bergizi Gratis, IRT Direkrut Jadi Juru Masak

    Polda Sulbar Jadikan Dermaga Sandeq Jadi Dapur Umum Makan Bergizi Gratis, IRT Direkrut Jadi Juru Masak

    • calendar_month Sel, 18 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 19
    • 0Komentar

    MAMUJU – PROCLAIMNEWS.ID  Dalam rangka mendukung Program Makan Bergizi Gratis, Kapolda Sulawesi Barat (Sulbar) Irjen Pol Adang Ginanjar menetapkan Dermaga Sandeq sebagai lokasi Dapur Umum Makan Bergizi Gratis. Langkah ini merupakan upaya kepolisian dalam membantu pemenuhan gizi masyarakat, terutama bagi kelompok rentan. Menurut Kapolda, Dermaga Sandeq dipilih sebagai lokasi utama dapur umum karena posisinya yang […]

  • Kakanwil Kemenag Sulbar Berkolaborasi Dengan Perwakilan BI Sulbar Untuk Terus Mendorong Sertifikasi Halal bagi UMKM di Kelas DUHA

    Kakanwil Kemenag Sulbar Berkolaborasi Dengan Perwakilan BI Sulbar Untuk Terus Mendorong Sertifikasi Halal bagi UMKM di Kelas DUHA

    • calendar_month Ming, 16 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mamuju  – Proclaimnews.id Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Sulawesi Barat, Adnan Nota, menyampaikan sambutan dalam kegiatan Kelas DUHA (Dukungan Halal UMKM dan Akselerasi) terkait pelatihan dan workshop sertifikasi halal bagi Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Sulawesi Barat. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Bank Indonesia Perwakilan Sulbar berlangsung di Hotel d’Maleo, Kabupaten Mamuju, Selasa 11 […]

  • Menelusuri Hakekatnya Wanita Dalam Kehidupan Keluarga

    Menelusuri Hakekatnya Wanita Dalam Kehidupan Keluarga

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Mamuju- Proclaimnews.id “Wanita memang tak butuh kata atau kalimat romantis atau pujangga untuk mengekspresikan/mengungkapkan kedalaman cintanya pada keluarga, pada anak dan suaminya, tapi dengan mudah ia akan menunjukkan pengorbanannya meskipun tanpa kata, ia rela bekerja sepanjang waktu, tak kenal lelah, bahkan jatah istirahatnyapun ia rela korbankan demi perhatian dan cintanya pada keluarga. “Tak ada orang […]

expand_less