Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Pertamina Patra Niaga Sulawesi Jalin Silaturahmi dan Perkuat Koordinasi Jelang Ramadan dan Idulfitri Bersama Pangdam XIV/Hasanuddin

Pertamina Patra Niaga Sulawesi Jalin Silaturahmi dan Perkuat Koordinasi Jelang Ramadan dan Idulfitri Bersama Pangdam XIV/Hasanuddin

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Makassar – Proclaimnews.id Menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri 1446 H, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi terus memperkuat silaturahmi dan koordinasi dengan berbagai pihak guna memastikan ketersediaan serta kelancaran distribusi energi di seluruh wilayah Sulawesi. Sebagai bagian dari upaya tersebut, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi beserta Tim Manajemen melakukan audiensi strategis dengan Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Windiyatno, dan jajaran.

Audiensi yang berlangsung di Kantor Kodam XIV/Hasanuddin pada Kamis (20/2) ini tidak hanya menjadi ajang koordinasi teknis, tetapi juga momen silaturahmi untuk mempererat sinergi dalam menjaga ketahanan energi selama Ramadan dan Idulfitri. Pembahasan utama dalam pertemuan ini meliputi langkah-langkah strategis guna menjamin kelancaran distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Liquefied Petroleum Gas (LPG), khususnya di jalur mudik, wilayah padat aktivitas, serta daerah rawan pasokan.

Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Windiyatno, menegaskan bahwa sinergi antara TNI dan Pertamina merupakan bagian dari komitmen bersama dalam menjaga stabilitas dan ketahanan energi nasional, khususnya di wilayah Sulawesi.

“Kami memahami bahwa ketersediaan BBM dan LPG sangat krusial bagi masyarakat, terutama selama Ramadan dan Idulfitri. Oleh karena itu, kami siap memberikan dukungan penuh, baik dalam pengamanan distribusi maupun dalam memastikan stabilitas di wilayah-wilayah strategis agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dan mudik dengan tenang. Momen ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antara TNI dan Pertamina dalam melayani masyarakat,” ujar Pangdam.

Sementara itu, Fanda Chrismianto, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, menekankan bahwa koordinasi ini merupakan langkah strategis untuk memastikan keamanan dan kelancaran distribusi energi, sekaligus mempererat hubungan baik antara Pertamina dan TNI.

“Silaturahmi dan sinergi yang baik antara Pertamina dan TNI menjadi kunci utama dalam memastikan kelancaran distribusi BBM dan LPG di seluruh Sulawesi, terutama di titik-titik dengan mobilitas tinggi seperti Terminal BBM dan LPG, lembaga penyalur, jalur mudik, dan kawasan wisata yang diprediksi mengalami peningkatan konsumsi energi selama Ramadan dan Idulfitri,” kata Fanda.

Untuk mendukung kelancaran distribusi energi selama periode ini, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi membentuk Satgas Ramadan dan Idulfitri, yang akan bekerja intensif dalam memantau ketersediaan stok BBM dan LPG. Selain itu, stok dan layanan di SPBU, terutama di jalur mudik dan kawasan wisata, ditingkatkan guna mengantisipasi lonjakan permintaan.

Dalam aspek keamanan, Pertamina juga berkoordinasi dengan TNI untuk mengawal armada distribusi serta meningkatkan pengawasan terhadap penyalahgunaan bahan bakar bersubsidi. Pemanfaatan aplikasi MyPertamina juga dioptimalkan agar masyarakat lebih mudah mengakses informasi dan melakukan transaksi secara praktis dan aman.

“Pertamina Patra Niaga berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri. Silaturahmi dan dukungan dari Pangdam XIV/Hasanuddin beserta jajaran menjadi faktor kunci dalam memastikan distribusi energi berjalan lancar, aman, dan tepat sasaran,” tutup Fanda.

Pertamina berharap, melalui sinergi dan silaturahmi ini, masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dan merayakan Idulfitri dengan nyaman tanpa khawatir akan ketersediaan energi. Upaya ini sejalan dengan komitmen Pertamina dalam menjaga ketahanan energi nasional dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Informasi mengenai seluruh layanan dan produk Pertamina dapat diakses melalui website mypertamina.id, media sosial @pertaminasulawesi dan @mypertamina, atau dengan menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135 untuk informasi lebih lanjut.

###
Media Contact
Fahrougi Andriani Sumampouw
Area Manager Communication, Relations & CSR
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi
fahrougi.sumampouw@pertamina.com(**)

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Diskominfo Sulbar Sambut Sidak Pakaian Dinas, Tegaskan Kepatuhan Pergub Pakaian Dinas ASN

    Diskominfo Sulbar Sambut Sidak Pakaian Dinas, Tegaskan Kepatuhan Pergub Pakaian Dinas ASN

    • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews id Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (DiskominfoSS) Provinsi Sulawesi Barat menyatakan kesiapan penuh dalam menyambut inspeksi mendadak (sidak) penerapan pakaian dinas Aparatur Sipil Negara (ASN) oleh Biro Organisasi Setda Provinsi Sulbar, ke Sejumlah OPD, termasuk di Dinas Kominfo Sulbar, Kamis 15 Januari 2026. Sidak dilakukan itu bertujuan memastikan pakaian dinas ASN […]

  • Gubernur Suhardi Duka bersama Bupati Sutinah Resmikan Jembatan Kabe di Tommo, Hasil Kolaborasi Pemerintah dan Swasta

    Gubernur Suhardi Duka bersama Bupati Sutinah Resmikan Jembatan Kabe di Tommo, Hasil Kolaborasi Pemerintah dan Swasta

    • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mamuju –Proclaimnews.id Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, bersama Bupati Mamuju, Sitti Sutinah Suhardi, secara resmi membuka Jembatan Kabe yang terletak di Desa Leling, Kecamatan Tommo, Kabupaten Mamuju, pada Sabtu , 8 Maret 2025. Peresmian ini menjadi bagian dari rangkaian kunjungan kerja Gubernur di Kecamatan Tommo. Dalam kesempatan tersebut, Gubernur juga meninjau penanaman perdana jagung dan […]

  • DPRD, ESDM, Disperindag, dan Hiswana Migas Kunjungi IT Makassar, Pastikan BBM Sesuai Spesifikasi

    DPRD, ESDM, Disperindag, dan Hiswana Migas Kunjungi IT Makassar, Pastikan BBM Sesuai Spesifikasi

    • calendar_month Kam, 6 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Makassar – Proclaimnews.id Untuk memastikan kualitas bahan bakar minyak (BBM) sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan, DPRD Sulawesi Selatan, Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Provinsi Sulawesi Selatan, Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperindag) Kota Makassar, serta Hiswana Migas DPC 1 Makassar melakukan kunjungan ke Integrated Terminal (IT) Makassar milik Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi. Kunjungan […]

  • Pencarian Hari ke-7 Korban Tenggelam di Pantai Lumu, Tim Gabungan Terus Berupaya

    Pencarian Hari ke-7 Korban Tenggelam di Pantai Lumu, Tim Gabungan Terus Berupaya

    • calendar_month Sen, 10 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Mamuju Tengah –  Proclakmnews.id Tim gabungan yang terdiri dari Polsek Budong-Budong, Basarnas, BPBD, TNI, serta masyarakat setempat masih terus melakukan pencarian terhadap korban tenggelam di Pantai Lumu, Desa Lumu, Kecamatan Budong-Budong, Kabupaten Mamuju Tengah. Pencarian yang memasuki hari ketujuh ini tetap dilakukan dengan maksimal meskipun menghadapi berbagai tantangan di lapangan. Senin (10/3/2025). Kapolsek Budong-Budong, IPTU […]

  • Sekilas Kita Mengenali Psikopat, Bisa Diketahui dari Makanannya

    Sekilas Kita Mengenali Psikopat, Bisa Diketahui dari Makanannya

    • calendar_month Sab, 22 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Jakarta, Proclaimnews.id Seseorang memiliki gangguan psikopat harus diwaspadai. Biasanya, pengidapnya tidak mudah dikenali sehingga terlihat seperti orang normal. Menurut Pakar Definisi dari psikopat dalam ilmu psikiatri mengacu pada Antisocial Personality Disorder (ASPD) atau masuk kategori gangguan kepribadian antisosial. Gangguan mental ini mengalami penurunan aktivitas pada bagian otak yang mengatur emosi, empati dan pengambilan keputusan. Kendati […]

  • Digitalisasi Seleksi JPT Pratama Pemprov Sulbar Tuai Apresiasi

    Digitalisasi Seleksi JPT Pratama Pemprov Sulbar Tuai Apresiasi

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 28
    • 0Komentar

    MAMUJU — PROCLAIMNEWS.ID  Pelaksanaan Seleksi Terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi (JPT) Pratama Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat memasuki tahap akhir berupa wawancara oleh Gubernur Sulbar Suhardi Duka bersama Wakil Gubernur Salim S Mengga dan Sekretaris Provinsi Junda Maulana di Ballroom Andi Depu Kantor Gubernur Sulbar, Senin, 15 Desember 2025 Menariknya, seluruh rangkaian wawancara tersebut dilaksanakan secara live […]

expand_less