Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Hari Raya Natal, Plt Karo Pemkesra: Semoga Semakin Mempererat Persaudaraan dan Toleransi

Hari Raya Natal, Plt Karo Pemkesra: Semoga Semakin Mempererat Persaudaraan dan Toleransi

  • account_circle Hms
  • calendar_month Jum, 26 Des 2025
  • visibility 18
  • comment 0 komentar

Mamuju – Proclaimnews.id  Dalam rangka menjaga harmonisasi dan mempererat tali silaturahmi antarumat beragama pada perayaan Hari Raya Natal 25 Desember 2025, Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan kunjungan ke sejumlah gereja di Kabupaten Mamuju, Kamis (25/12/2025).

Rangkaian kunjungan tersebut dipimpin oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat (Pemkesra) yang mewakili Gubernur Sulawesi Barat Suhardi Duka. Pada kesempatan ini, Asisten Pemkesra turut didampingi oleh Plt. Kepala Biro Pemkesra Setda Sulbar, Murdanil, bersama sejumlah pejabat lingkup Pemprov Sulbar di antaranya Kepala Kesbangpol, Kadis Perhubungan, Kadis Kominfo, Plt. Kasatpol PP dan Damkar, serta Kalaksa BPBD.

Kunjungan dimulai di Gereja Bethel Indonesia (GBI) Jemaat Mamuju yang berlokasi di Jalan Pattimura. Selanjutnya rombongan menuju Gereja Kristen Indonesia (GKI).

Usai dari GKI, rombongan bergerak menuju Gereja Pantekosta di Indonesia (GPdI) untuk memberikan ucapan selamat Natal sekaligus memastikan dan mendukung kelancaran pelaksanaan ibadah jemaat.

Kegiatan kemudian ditutup dengan kunjungan ke Gereja Toraja Jemaat Mamuju di Jalan Atiek Soetedja. Pada seluruh titik kunjungan, pemerintah menyampaikan apresiasi atas terciptanya situasi yang aman, rukun, dan penuh toleransi dalam pelaksanaan perayaan Natal di daerah ini.

Plt. Karo Pemkesra Murdanil mengatakan bahwa kunjungan ini merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga kerukunan serta memperkuat nilai-nilai kebersamaan di tengah masyarakat Sulawesi Barat.

“Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat hadir untuk memastikan bahwa seluruh umat beragama dapat menjalankan ibadahnya dengan aman dan penuh sukacita. Semoga semangat Natal ini semakin mempererat persaudaraan, kedamaian, dan toleransi di antara kita semua,” ujar Murdanil.

Lebih lanjut ia menegaskan bahwa Pemprov Sulbar akan terus mendukung semua kegiatan keagamaan yang memberikan kontribusi positif bagi kehidupan sosial kemasyarakatan di Sulbar.

Dengan adanya sinergi yang baik antara pemerintah dan seluruh unsur masyarakat, diharapkan suasana kondusif dan damai dapat senantiasa terjaga di seluruh wilayah Sulawesi Barat.(rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Rekomendasi Untuk Anda

  • Semangat Ramadan, Ditlantas Polda Sulbar Melayani Setulus Hati

    Semangat Ramadan, Ditlantas Polda Sulbar Melayani Setulus Hati

    • calendar_month Sel, 18 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id  Meski dikondisi menahan lapar dan dahaga, selama bulan suci Ramadan 1446 H Ditlantas Polda Sulbar tetap eksis memberikan pelayanan terbaiknya kepada masyarakat. Ditengah padatnya aktivitas masyarakat berburu takjil untuk bekal puasa, para personel Ditlantas dengan tangguh tetap fokus melakukan patroli dan mengatur arus lalu lintas di sejumlah titik strategis di wilayah Kota […]

  • Polda Sulbar Peduli Personel: Bazar Ramadan dengan Sembako Murah

    Polda Sulbar Peduli Personel: Bazar Ramadan dengan Sembako Murah

    • calendar_month Kam, 20 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Dalam rangka meringankan beban personel dan memberikan kemudahan dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari selama bulan Ramadan, Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Barat (Sulbar) menyelenggarakan Bazar Ramadan. Kegiatan yang diselenggarakan di Baruga Mapolda ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau. Bazar ini merupakan wujud nyata kepedulian Polda Sulbar terhadap kesejahteraan para personelnya, […]

  • TPP ASN Pemprov Sulbar Dibayarkan Setiap Tanggal 3, Komitmen Gubernur Tingkatkan Pelayanan Publik

    TPP ASN Pemprov Sulbar Dibayarkan Setiap Tanggal 3, Komitmen Gubernur Tingkatkan Pelayanan Publik

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) menekankan agar Aparatur Sipili Negara (ASN) terus meningkatkan kinerjanya, utamanya dalam hal pelayanan kepada masyarakat. Olehnya itu juga, Gubernur berkomitmen memberi perhatian kepada ASN, salah satunya dengan membayarkan Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) secara rutin. Sebelumnya TPP ASN dibayarkan setiap tanggal 5. Tetapi sebagaimana visi-misi yang akan jadi […]

  • Polres Mamuju Tengah Gelar Zoom dan Berbagi Takjil SERTA Buka Puasa Bersama Polri dan Media

    Polres Mamuju Tengah Gelar Zoom dan Berbagi Takjil SERTA Buka Puasa Bersama Polri dan Media

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 24
    • 0Komentar

    MAMUJU TENGAH – PROCLAIMNEWS.ID  Kapolres Mamuju Tengah AKBP Hengky K. Abadi, S.H., S.I.K., melaksanakan kegiatan Zoom Meeting dan berbagi takjil serta buka bersama Polri dan media di Aula Polres Mamuju Tengah, sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat, Kamis (13/3/2025). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mempererat sinergitas antara Polri dan media, serta sebagai wujud kepedulian […]

  • Semarakkan Puncak Perayaan HUT ke-13 Mamuju Tengah: Sinergi Polri Dukung Kemajuan Daerah

    Semarakkan Puncak Perayaan HUT ke-13 Mamuju Tengah: Sinergi Polri Dukung Kemajuan Daerah

    • calendar_month Ming, 14 Des 2025
    • account_circle Tim media
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Puncak perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-13 Kabupaten Mamuju Tengah turut dimeriahkan oleh Wakapolda Sulawesi Barat, Brigjen Pol Hari Santoso sebagai simbol dukungan nyata kepolisian terhadap pembangunan dan kemajuan daerah, Minggu (13/12/25). Brigjen Pol Hari Santoso tampil dengan balutan busana adat yang gagah, mencerminkan komitmennya untuk terus bersinergi dengan pemerintah daerah dan […]

  • Gubernur Suhardi Duka Tinjau Rekonstruksi Tanggul Tapandullu dan Resmikan Jembatan Nipa-Nipa, Dukung Konektivitas Pascabencana

    Gubernur Suhardi Duka Tinjau Rekonstruksi Tanggul Tapandullu dan Resmikan Jembatan Nipa-Nipa, Dukung Konektivitas Pascabencana

    • calendar_month Kam, 18 Des 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Mamuju —  Proclaimnews.id.Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, melakukan peninjauan rekonstruksi tanggul banjir Desa Tapandullu di Ruas Jalan Abd. Malik Pattana Endeng, Sumare Rangas (batas Tapalang Barat), Kecamatan Simboro, Kabupaten Mamuju. Pada kesempatan yang sama, Gubernur juga meresmikan Rekonstruksi Jembatan Sungai Nipa-Nipa yang berlokasi di Desa Lebani, Kecamatan Tapalang Barat, Rabu17 Desember 2025. Rekonstruksi Jembatan Sungai Nipa-Nipa […]

expand_less