Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Gubernur Sulbar Resmikan Gedung Kantor PT. Bank SULSELBAR, Minta Dukung Perekonomian Lokal

Gubernur Sulbar Resmikan Gedung Kantor PT. Bank SULSELBAR, Minta Dukung Perekonomian Lokal

  • account_circle Hms
  • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
  • visibility 49
  • comment 0 komentar

Mamuju – Proclaimnews.id Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) menghadiri peresmian gedung kantor PT. Bank SULSELBAR Cabang utama Mamuju di Jalan Ahmad Yani Kabupaten Mamuju pada, Kamis 15 Januari 2026. Peresmian gedung kantor PT Bank Sulselbar tersebut dirangkaikan dengan ulang tahunnya yang ke-65.

Dalam sambutannya Gubernur, Suhardi Duka menyampaikan bahwa Bank BPD adalah mitra pemerintah daerah karena saham kita ada disana.

“Olehnya itu kita memiliki tanggungjawab untuk memajukan, sekaligus juga menghimpun dana-dana pemerintah untuk dikelolah oleh Bank pembangunan daerah,” ujar Suhardi Duka.

Gubernur, Suhardi Duka menekankan agar bank BPD diharapkan ikut serta dalam menyalurkan keredit, khususnya pada Umkm-Umkm begitu juga dengan kredit pertanian.

“Karena sektor pertanian sekarang ini menjadi andalan utama kita, fondasi utama ekonomi kita, utamanya sektor kakao,” ujar SDK.

Saat ini Pemprov Sulbar dan Pemkab Mamuju sedang aktif memfasilitasi petani, peternak, dan nelayan lokal agar menjadi pemasok utama bahan baku dalam memberikan dukungan terhadap program MBG.

“Sekarang ini pemprov Sulbar dan pemkab Mamuju lagi memajukan peternakan ayam dan peternak telur, karena semua ini adalah bagian yang dibutuhkan oleh MBG dalam mengisi dapur-dapurnya, sehingga itu bagi petani yang ingin berusaha disitu bank pembangunan daerah siap memberikan kredit sejauh memang perfom dia punya usaha,” ungkap Suhardi Duka.

Melalui peresmian gedung baru ini, Bank Sulselbar diharapkan memiliki peran yang strategis sebagai mitra pemerintah dalam menggerakkan roda perekonomian lokal, mendorong pertumbuhan UMKM serta mendukung program-program infrastruktur di daerah.

Diera digitalisasi saat ini, bank Sulselbar juga diharapkan dapat terus beradaptasi dan berinovasi, khususnya dalam layanan perbankan digital untuk menjangkau seluruh lapisan masyarakat hingga ke pelosok desa. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • BPKP Raih Penghargaan Entitas Terbaik dalam Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPK

    BPKP Raih Penghargaan Entitas Terbaik dalam Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan BPK

    • calendar_month Sel, 18 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 23
    • 0Komentar

    JAKARTA  – PROCLAIMNEWS.ID  Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Muhammad Yusuf Ateh menyebut, pemeriksaan laporan keuangan yang dilakukan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) bukan sekadar aktivitas rutin belaka, melainkan menjadi sarana membangun kolaborasi dan sinergi demi mencapai tujuan bernegara. “Kami yakin bahwa hasil pemeriksaan ini akan bermanfaat untuk terus meningkatkan kinerja […]

  • Dukung Demokrasi Sehat, Kesbangpol Sulbar dan Gerindra Perkuat Sinergi Pemerintah-Parpol

    Dukung Demokrasi Sehat, Kesbangpol Sulbar dan Gerindra Perkuat Sinergi Pemerintah-Parpol

    • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Mamuju — Proclaimnews. Id  Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulawesi Barat terus memperkuat komunikasi dan kemitraan dengan partai politik. Melanjutkan rangkaian silaturahmi dan pembinaan, Rabu14 Januari 2026, Kepala Badan Kesbangpol Sulbar, Muh. Darwis Damir, menyambangi Kantor Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Gerindra Provinsi Sulawesi Barat di Kompleks Graha Nusa, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju, […]

  • Pangdam XXIII/ Palakawira Angkatan Darat Manunggal Dengan Rakyat Untuk Indonesia Maju, Berdaulat, Sejahtera, Dan Madani

    Pangdam XXIII/ Palakawira Angkatan Darat Manunggal Dengan Rakyat Untuk Indonesia Maju, Berdaulat, Sejahtera, Dan Madani

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Tim Media
    • visibility 185
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Berikut Sambutan Seragam Panglima TNI.Dalam Rangka Peringatan Hari Juang TNI AD Yang berlangsung di lapangan Ahmad Kirang Mamuju, 15 Desmber 2025, yang di bacakan oleh Pangdam XXII/ Wirakarya Mayjen TNI Jonathan Parluhutan Sianipar. Pertama-tama, izinkan saya mengucapkan selamat Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun 2025 kepada segenap prajurit dan keluarga besar Angkatan […]

  • Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Tekankan Pentingnya Kolaborasi Antara Pemerintah, Pedagang dan Distributor Jaga Pasokan Bahan Pangan

    Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Tekankan Pentingnya Kolaborasi Antara Pemerintah, Pedagang dan Distributor Jaga Pasokan Bahan Pangan

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) St. Suraidah Suhardi, turut mendampingi Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin dalam kunjungan kerja ke Pasar Tradisional (Pasar Lama), Kabupaten Mamuju, Kamis, 9 Januari 2025. Kunjungan ini guna memantau stabilitas harga pangan. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga ketersediaan bahan pokok serta […]

  • Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik, Biro Umum Sulbar Sosialisasi LHKASN

    Wujudkan Tata Kelola Pemerintahan yang Baik, Biro Umum Sulbar Sosialisasi LHKASN

    • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Demi mewujudkan Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bersih dan bebas dari tindak pidana korupsi, kolusi, dan nepotisme (KKN), Biro Umum Sekertariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat menggelar Sosialisasi dan Panduan Teknis Laporan Harta Kekayaan Aparatur Sipil Negara (LHKASN) di Lantai I Kantor Gubernur Sulbar, Jalan Abdul Malik Pattana Endeng Kabupaten Mamuju. Kamis, 08 […]

  • Bapperida Sulbar Siapkan Forum 2026 untuk Selaraskan Perencanaan RKPD 2027

    Bapperida Sulbar Siapkan Forum 2026 untuk Selaraskan Perencanaan RKPD 2027

    • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat mulai mematangkan langkah strategis dalam penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2027. Hal ini ditandai dengan pelaksanaan rapat persiapan Forum Bapperida Tahun 2026. Rapat tersebut digelar pada Selasa (6/1/2026) di Ruang Kerja Kepala Bapperida Sulbar dan dipimpin langsung oleh Pelaksana […]

expand_less