Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Pertamina Patra Niaga Sulawesi Jalin Silaturahmi dan Perkuat Koordinasi Jelang Ramadan dan Idulfitri Bersama Pangdam XIV/Hasanuddin

Pertamina Patra Niaga Sulawesi Jalin Silaturahmi dan Perkuat Koordinasi Jelang Ramadan dan Idulfitri Bersama Pangdam XIV/Hasanuddin

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Makassar – Proclaimnews.id Menjelang bulan Ramadan dan Idulfitri 1446 H, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi terus memperkuat silaturahmi dan koordinasi dengan berbagai pihak guna memastikan ketersediaan serta kelancaran distribusi energi di seluruh wilayah Sulawesi. Sebagai bagian dari upaya tersebut, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi beserta Tim Manajemen melakukan audiensi strategis dengan Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Windiyatno, dan jajaran.

Audiensi yang berlangsung di Kantor Kodam XIV/Hasanuddin pada Kamis (20/2) ini tidak hanya menjadi ajang koordinasi teknis, tetapi juga momen silaturahmi untuk mempererat sinergi dalam menjaga ketahanan energi selama Ramadan dan Idulfitri. Pembahasan utama dalam pertemuan ini meliputi langkah-langkah strategis guna menjamin kelancaran distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Liquefied Petroleum Gas (LPG), khususnya di jalur mudik, wilayah padat aktivitas, serta daerah rawan pasokan.

Pangdam XIV/Hasanuddin, Mayor Jenderal TNI Windiyatno, menegaskan bahwa sinergi antara TNI dan Pertamina merupakan bagian dari komitmen bersama dalam menjaga stabilitas dan ketahanan energi nasional, khususnya di wilayah Sulawesi.

“Kami memahami bahwa ketersediaan BBM dan LPG sangat krusial bagi masyarakat, terutama selama Ramadan dan Idulfitri. Oleh karena itu, kami siap memberikan dukungan penuh, baik dalam pengamanan distribusi maupun dalam memastikan stabilitas di wilayah-wilayah strategis agar masyarakat dapat menjalankan ibadah dan mudik dengan tenang. Momen ini juga menjadi ajang mempererat silaturahmi antara TNI dan Pertamina dalam melayani masyarakat,” ujar Pangdam.

Sementara itu, Fanda Chrismianto, Executive General Manager Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi, menekankan bahwa koordinasi ini merupakan langkah strategis untuk memastikan keamanan dan kelancaran distribusi energi, sekaligus mempererat hubungan baik antara Pertamina dan TNI.

“Silaturahmi dan sinergi yang baik antara Pertamina dan TNI menjadi kunci utama dalam memastikan kelancaran distribusi BBM dan LPG di seluruh Sulawesi, terutama di titik-titik dengan mobilitas tinggi seperti Terminal BBM dan LPG, lembaga penyalur, jalur mudik, dan kawasan wisata yang diprediksi mengalami peningkatan konsumsi energi selama Ramadan dan Idulfitri,” kata Fanda.

Untuk mendukung kelancaran distribusi energi selama periode ini, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi membentuk Satgas Ramadan dan Idulfitri, yang akan bekerja intensif dalam memantau ketersediaan stok BBM dan LPG. Selain itu, stok dan layanan di SPBU, terutama di jalur mudik dan kawasan wisata, ditingkatkan guna mengantisipasi lonjakan permintaan.

Dalam aspek keamanan, Pertamina juga berkoordinasi dengan TNI untuk mengawal armada distribusi serta meningkatkan pengawasan terhadap penyalahgunaan bahan bakar bersubsidi. Pemanfaatan aplikasi MyPertamina juga dioptimalkan agar masyarakat lebih mudah mengakses informasi dan melakukan transaksi secara praktis dan aman.

“Pertamina Patra Niaga berkomitmen memberikan layanan terbaik bagi masyarakat selama Ramadan dan Idulfitri. Silaturahmi dan dukungan dari Pangdam XIV/Hasanuddin beserta jajaran menjadi faktor kunci dalam memastikan distribusi energi berjalan lancar, aman, dan tepat sasaran,” tutup Fanda.

Pertamina berharap, melalui sinergi dan silaturahmi ini, masyarakat dapat menjalankan ibadah Ramadan dan merayakan Idulfitri dengan nyaman tanpa khawatir akan ketersediaan energi. Upaya ini sejalan dengan komitmen Pertamina dalam menjaga ketahanan energi nasional dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat.

Informasi mengenai seluruh layanan dan produk Pertamina dapat diakses melalui website mypertamina.id, media sosial @pertaminasulawesi dan @mypertamina, atau dengan menghubungi Pertamina Call Center (PCC) 135 untuk informasi lebih lanjut.

###
Media Contact
Fahrougi Andriani Sumampouw
Area Manager Communication, Relations & CSR
Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi
fahrougi.sumampouw@pertamina.com(**)

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkesra Sulbar Rapat Pendampingan Barang dan Jasa, Bahas Terkait Pengadaan Sembako

    Pemkesra Sulbar Rapat Pendampingan Barang dan Jasa, Bahas Terkait Pengadaan Sembako

    • calendar_month Sen, 12 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Analis Kebijakan Ahli Madya Biro Pemkesra, Faisal, memimpin Rapat Pendampingan Barang dan Jasa (Barjas) terkait pengadaan sembako, yang berlangsung di ruang rapat Biro Pemkesra, pada Senin (12/1/2026). Rapat tersebut bertujuan untuk memberikan pendampingan serta memastikan proses pengadaan sembako berjalan sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku, sekaligus mendukung terwujudnya tata kelola pemerintahan […]

  • Rekonsiliasi BMD : Wujud Komitmen Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel

    Rekonsiliasi BMD : Wujud Komitmen Tata Kelola Pemerintahan yang Akuntabel

    • calendar_month Sen, 12 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melalui Bidang Pengelolaan Barang Milik Daerah (BMD) menggelar Rekonsiliasi Barang Milik Daerah Tahun 2025 bersama seluruh perangkat daerah, Senin (12/1/2026). Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Bidang Pengelolaan BMD dan menjadi bagian penting dalam penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun […]

  • Pemprov Bersama Forkopimda Gelar Rapat  Tingkatkan Sinergi Untuk Wujudkan Sulbar Maju dan Sejahtera

    Pemprov Bersama Forkopimda Gelar Rapat Tingkatkan Sinergi Untuk Wujudkan Sulbar Maju dan Sejahtera

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Dalam upaya memperkuat koordinasi serta meningkatkan sinergi antara pemerintah daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), digelar pertemuan strategis yang bertujuan untuk mendorong tata kelola pemerintahan yang lebih efektif di Kantor Gubernur Sulbar, Rabu, 5 Maret 2025 Dihadiri oleh Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, Wakil Gubernur, Salim S Mengga, Plh. Sekprov Herdin […]

  • Anggota DPRD Mamuju H. Sugianto Desak Pemerintah Beri Kepastian SK PPPK PW (Paruh Waktu) Lulusan Tahun 2025

    Anggota DPRD Mamuju H. Sugianto Desak Pemerintah Beri Kepastian SK PPPK PW (Paruh Waktu) Lulusan Tahun 2025

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Tim media
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews. Id 23 Desember 2025 Anggota DPRD Kabupaten Mamuju, H. Sugianto, menyambut baik Surat Keputusan (SK) bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh waktu (PW) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) yang resmi diterima jelang akhir Tahun Anggaran (TA) 2025. Namun, ia meminta pemerintah daerah untuk segera memberikan kepastian serupa bagi PPPK PW tingkat […]

  • Mengenal Lebih Jauh Keunggulan Pupuk Organik PORNAS

    Mengenal Lebih Jauh Keunggulan Pupuk Organik PORNAS

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id  Tanaman ngga butuh Unsur Hara Kebanyakan, Tapi UNSUR HARA BERIMBANG, artinya, Sesuai dengan Kebutuhan Sesuai dengan Fasenya…. Itulah sebabnya, PUPUK dengan UNSUR hara Berlimpah Tidak Mesti selalu Jadi Tolak Ukur Hasil Panen PASTI lebih Baik ! Yang PENTING ; BERIMBANG, dan BISA DISERAP ! Inilah Sebabnya PORNAS punya 2 JENIS PUPUK yang […]

  • Penutupan Lokabhara II Sulbar: Kapolda Irjen Pol Adang Ginanjar Apresiasi Generasi Muda Gemilang

    Penutupan Lokabhara II Sulbar: Kapolda Irjen Pol Adang Ginanjar Apresiasi Generasi Muda Gemilang

    • calendar_month Sab, 22 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Penutupan Lomba Karya Pramuka Saka Bhayangkara (Lokabhara) II tingkat Sulawesi Barat yang berlangsung di Lapangan Ahmad Kirang, dihadiri oleh berbagai pihak termasuk Kapolda Sulbar Irjen Pol. Adang Ginanjar beserta jajaran pejabat utamanya, Sabtu (22/2/25). Puncak acara ditandai dengan pelepasan tanda peserta Lokabhara II Tahun 2025. Momen tersebut menjadi simbol berakhirnya kompetisi yang […]

expand_less