Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Gelar Syukuran, Ansar Malle Motivasi PPPK Paruh Agar Semangat Tingkatkan Etos Kerja

Gelar Syukuran, Ansar Malle Motivasi PPPK Paruh Agar Semangat Tingkatkan Etos Kerja

  • account_circle Hms
  • calendar_month Sel, 23 Des 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

MAMUJU — PROCLAIMNEWS.ID Suasana khidmat dan penuh rasa syukur menyelimuti Ruang Kerja Biro Umum Sekretariat Daerah Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, Lantai I Kantor Gubernur Sulawesi Barat, Senin, 22 Desember 2025.

Kepala Biro Umum Setda Sulawesi Barat, Anshar Malle, bersyukur dan berterima kasih kepada Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wagub Salim S Mengga atas pengangkatan staf honorer menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh Waktu. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam mewujudkan kepastian status kerja sekaligus memotivasi peningkatan kinerja aparatur.

Syukuran ditandai dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh Anshar Malle yang diserahkan kepada perwakilan pegawai, Kasmawati, kemudian dilanjutkan dengan makan bersama sebagai bentuk kebersamaan dan penguatan silaturahmi antara pimpinan dan seluruh jajaran staf.

Dalam arahannya, Anshar Malle menekankan bahwa perubahan status kepegawaian harus dibarengi dengan peningkatan etos kerja, tanggung jawab, serta disiplin dalam melaksanakan tugas. Ia mengingatkan pentingnya membangun komunikasi yang efektif, kemampuan bekerja sama dalam tim, serta motivasi berkelanjutan untuk mengembangkan kompetensi diri.

“Perubahan status ini merupakan bentuk apresiasi nyata atas dedikasi dan loyalitas teman-teman yang selama ini telah mengabdi. Namun, status baru juga berarti tanggung jawab yang lebih besar,” ujar Anshar.

Lebih lanjut, Anshar menegaskan bahwa Biro Umum memiliki peran strategis dalam menjaga kelancaran pelayanan dan mendukung kinerja pimpinan di lingkungan Sekretariat Daerah. Oleh karena itu, profesionalisme dan semangat melayani harus terus ditingkatkan.

Penekanan pada peningkatan etos kerja ini sejalan dengan arahan Gubernur Sulbar Suhardi Duka dalam rapat pimpinan (rapim) Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat belum lama ini. Gubernur menegaskan bahwa aparatur pemerintah, dituntut untuk bekerja lebih disiplin, responsif, dan profesional guna meningkatkan kepercayaan publik.

“Peningkatan etos kerja aparatur akan berdampak langsung pada kualitas pelayanan publik. Pada akhirnya, hal ini diharapkan mampu meningkatkan kepuasan masyarakat terhadap kinerja Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat,” pungkas Anshar.

Kegiatan syukuran ini diharapkan menjadi energi baru bagi para PPPK Paruh Waktu untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi daerah. (rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berkas Kasus Oli Palsu di Polman Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan, Polda Sulbar Prioritaskan Proses Hukum Lokal

    Berkas Kasus Oli Palsu di Polman Segera Dilimpahkan ke Kejaksaan, Polda Sulbar Prioritaskan Proses Hukum Lokal

    • calendar_month Rab, 31 Des 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 124
    • 0Komentar

    Polda Sulbar – Proclaimnews.id Kepolisian Daerah (Polda) Sulawesi Barat telah menyelesaikan penyidikan terhadap kasus peredaran oli palsu yang melibatkan distributor berinisial HZ di Kabupaten Polewali Mandar (Polman). Berkas perkara kini siap segera dilimpahkan ke Jaksa Penuntut Umum (JPU). Meskipun penyelidikan untuk menelusuri jaringan yang lebih luas di Jakarta masih berlangsung, proses hukum terhadap HZ dipercepat […]

  • RSUD Sulbar Ikuti Coaching Clinic Pemutakhiran Data SIASN dan MyASN, Dukung Manajemen Talenta ASN

    RSUD Sulbar Ikuti Coaching Clinic Pemutakhiran Data SIASN dan MyASN, Dukung Manajemen Talenta ASN

    • calendar_month Sab, 17 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Dalam rangka mendukung penerapan Manajemen Talenta Aparatur Sipil Negara (ASN) serta menindaklanjuti Surat Sekretaris Daerah Provinsi Sulawesi Barat tanggal 6 Januari 2026 Nomor 800.1.14.1/4/2026 tentang Penjelasan Teknis Pemutakhiran Data SIASN, RSUD Provinsi Sulawesi Barat mengikuti kegiatan Coaching Clinic Pendampingan Pemutakhiran Data SIASN dan MyASN bagi seluruh ASN lingkup RSUD Provinsi Sulawesi Barat. […]

  • Sulbar Peroleh Nilai 57, Biro Hukum Sampaikan Enam Langkah Strategis Tingkatkan Implementasi RAN-HAM 2026

    Sulbar Peroleh Nilai 57, Biro Hukum Sampaikan Enam Langkah Strategis Tingkatkan Implementasi RAN-HAM 2026

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Nilai Rencana Aksi Nasional Hak Asasi Manusia (RAN-HAM) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) Tahun 2025 memperoleh nilai 57. Hal ini disampaikan Direktorat Jenderal Pelayanan dan Kepatuhan Hak Asasi Manusia Kementerian Hak Asasi Manusia melalui Surat dengan Nomor PDK-HA.02.01.01-107 tanggal 24 Desember 2025, perihal Capaian Aksi HAM Kementerian/Lembaga Periode Pelaporan B-12 Tahun 2025. Capaian […]

  • Sekretariat DPRD Sulbar Rapat Bersama Kemenkumham Bahas Ranperda Sumber Daya Perikanan dan Kelautan

    Sekretariat DPRD Sulbar Rapat Bersama Kemenkumham Bahas Ranperda Sumber Daya Perikanan dan Kelautan

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Pembahasan pemantapan Rancangan Peraturan Deerah (Ranperda) Sulbar tentang Pengelolaan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan masih terus dilakukan. Kemarin, Kepala Bagian Persidangan Sekretariat DPRD Sulbar, Dr. Musra Awaluddin bersama pejabat fungsional Sekretariat DPRD menghadiri rapat pengharmonisasian, pembulatan, dan pemantapan konsepsi terhadap Ranperda tersebut. Rapat itu berlangsung di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM […]

  • RSUD PROVINSI SULAWESI BARAT

    RSUD PROVINSI SULAWESI BARAT

    • calendar_month Sab, 22 Mar 2025
    • account_circle El.Kamal
    • visibility 46
    • 0Komentar

    Sulbar –  Proclaimnews.id Dalam Menjalankan Tugas dan kewajiban sebagai abdi Negara, saya selaku manusia biasa tidak luput dari kesalahan dan kehilapan, karena dalam tugas pelayanan yang saya emban selaku Direktur RSUD Provinsi Sulbar  tentu masih banyak kekurangan yang kami perbuat selama ini. Untuk itu dalam moment Hari Raya Idhul Fitri ini saya dan keluarga dan […]

  • BPJPH RI Kunjungi Sulbar, Bahas Rencana Pembentukan UPT Sertifikasi Halal untuk Dukung UMKM

    BPJPH RI Kunjungi Sulbar, Bahas Rencana Pembentukan UPT Sertifikasi Halal untuk Dukung UMKM

    • calendar_month Rab, 14 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar), Junda Maulana menerima audiensi Kepala Biro Perencanaan dan Organisasi Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) RI, Zulpan Syarif S Hasibuan, Rabu, 14 Januari 2026. Audiensi tersebut membahas rencana BPJPH RI untuk membangun unit kerja atau Unit Pelaksana Teknis (UPT) perwakilan Badan Sertifikasi Halal di Provinsi […]

expand_less