Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Persiapan Safari Ramadhan dan Kegiatan Kepedulian Sosial Kemenag Sulbar Gelar Rapat Koordinasi

Persiapan Safari Ramadhan dan Kegiatan Kepedulian Sosial Kemenag Sulbar Gelar Rapat Koordinasi

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Ming, 16 Mar 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Rapat yang dipimpin oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenag Sulawesi Barat, H. Adnan Nota, membahas sejumlah agenda penting untuk menyambut bulan suci. Beberapa poin yang menjadi pembahasan utama adalah penjadwalan Safari Ramadhan, program kepedulian terhadap sesama, serta upaya sinergitas kegiatan Ramadhan baik di tingkat kecamatan hingga provinsi. Salah satu kegiatan utama yang digencarkan adalah buka puasa bersama yang sekaligus menjadi ajang silaturahmi.

Kakanwil Kemenag Sulbar, H. Adnan Nota, menyampaikan bahwa kegiatan Safari Ramadhan akan disesuaikan dengan jadwal Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat. Tahun ini, terdapat tujuh agenda Safari Ramadhan yang terbagi di enam kabupaten, dengan dua agenda di Kabupaten Polewali Mandar (Polman) dan empat agenda di kabupaten lainnya. Dalam rangka memperluas dampak kegiatan, pembagian tim safari Ramadhan akan melibatkan pejabat administrator dan Ketua Tim, untuk memastikan bahwa setiap kabupaten dapat merasakan manfaat dari kegiatan ini.

“Safari Ramadhan bukan sekadar kegiatan seremonial, tetapi lebih sebagai upaya untuk mempererat tali persaudaraan, memperkuat ukhuwah Islamiyah, serta mendukung kegiatan sosial di bulan yang penuh berkah ini,” kata H. Adnan Nota dalam rapat tersebut. Ia juga mengapresiasi komitmen dari semua pihak yang terlibat dalam kelancaran kegiatan ini.

Selain itu, dalam kesempatan tersebut, Kakanwil juga menekankan pentingnya kegiatan sosial, seperti zakat fitrah, yang harus digalakkan di internal Kementerian Agama Sulawesi Barat, khususnya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan. Dengan koordinasi yang matang, diharapkan Safari Ramadhan tahun ini dapat berjalan dengan lancar dan memberikan manfaat yang besar bagi umat Islam di Sulawesi Barat.

Kakanwil berharap bahwa selama bulan Ramadhan, semangat kebersamaan dan silaturahmi yang ada di setiap kabupaten tetap dijaga, guna memperkuat hubungan antar sesama umat Islam di daerah ini. Dengan semangat tersebut, Kemenag Sulawesi Barat bertekad untuk memberikan kontribusi nyata dalam menciptakan suasana Ramadhan yang penuh berkah dan keberkahan.(**)

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sulbar Surplus Hampir 70 Ribu Ton Beras, Gubernur SDK Apresiasi Program Pangan Nasional

    Sulbar Surplus Hampir 70 Ribu Ton Beras, Gubernur SDK Apresiasi Program Pangan Nasional

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    MAMUJU – Proclaimnews.id Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK), mengikuti Panen Raya Padi dan Pengumuman Swasembada Pangan Nasional bersama Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, secara daring dari Kompleks Perkantoran UPTD Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, dan Peternakan (TPHP) Provinsi Sulawesi Barat, Kelurahan Sinyonyoi, Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Rabu, 7 Januari 2026. Kegiatan panen raya dan pengumuman […]

  • Kejar Pengukuran Balita ASN, Pemprov Sulbar Masifkan Pelayanan Kesehatan Balita

    Kejar Pengukuran Balita ASN, Pemprov Sulbar Masifkan Pelayanan Kesehatan Balita

    • calendar_month Jum, 2 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat terus mengakselerasi upaya peningkatan kesehatan anak usia dini dengan memasifkan Pelayanan Kesehatan Balita di lingkungan perkantoran. Langkah ini dilakukan untuk mengejar cakupan pengukuran dan pemantauan status gizi balita anak ASN lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat. Pelayanan balita tersebut dilaksanakan melalui Pos Pelayanan Balita “Maju Sejahtera” yang dibuka di […]

  • Harga TBS Kelapa Sawit Sulbar Periode Januari 2026 Sebesar Rp3.092,15 Per Kilogram

    Harga TBS Kelapa Sawit Sulbar Periode Januari 2026 Sebesar Rp3.092,15 Per Kilogram

    • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Mamuju — Proclaimnews.id  Dinas Perkebunan Provinsi Sulawesi Barat melaksanakan Rapat Penetapan Harga Tandan Buah Segar (TBS) Kelapa Sawit Produksi Pekebun Mitra Periode Januari 2026 pada Selasa, 13 Januari 2026, bertempat di Hotel Berkah, Mamuju. Kegiatan ini dipimpin dan dibuka langsung Kepala Dinas Perkebunan Sulawesi Barat, Muh. Faizal Thamrin, didampingi oleh Kepala Bidang Pengolahan dan Pemasaran […]

  • Pemkesra Sulbar Gelar Rapat Tim Penyusun Laporan Keterangan Pertanggungjawaban

    Pemkesra Sulbar Gelar Rapat Tim Penyusun Laporan Keterangan Pertanggungjawaban

    • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Mamuju -.Proclaimnews.id  Kepala Bagian Pemerintahan Biro Pemkesra Setda Provinsi Sulawesi Barat, Muh. Dhany Sadry, memimpin Rapat Tim Penyusun Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) yang dilaksanakan di ruang rapat Biro Pemkesra, Kamis (15/1/2026). Rapat tersebut digelar sebagai bagian dari tahapan penting dalam penyusunan dokumen LKPJ Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat, yang bertujuan untuk memastikan kelengkapan, ketepatan, serta sinkronisasi […]

  • Anggota DPRD Mamuju H. Sugianto Desak Pemerintah Beri Kepastian SK PPPK PW (Paruh Waktu) Lulusan Tahun 2025

    Anggota DPRD Mamuju H. Sugianto Desak Pemerintah Beri Kepastian SK PPPK PW (Paruh Waktu) Lulusan Tahun 2025

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Tim media
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews. Id 23 Desember 2025 Anggota DPRD Kabupaten Mamuju, H. Sugianto, menyambut baik Surat Keputusan (SK) bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Paruh waktu (PW) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) yang resmi diterima jelang akhir Tahun Anggaran (TA) 2025. Namun, ia meminta pemerintah daerah untuk segera memberikan kepastian serupa bagi PPPK PW tingkat […]

  • Kolaborasi Gelar Nuzulul Quran, Implementasikan Nilai-Nilai Alquran Untuk Kesejahteraan Rakyat

    Kolaborasi Gelar Nuzulul Quran, Implementasikan Nilai-Nilai Alquran Untuk Kesejahteraan Rakyat

    • calendar_month Sen, 17 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat bekerjasama Pemkab Mamuju menggelar peringatan malam Nuzulul Quran 1446 H /2025 M, di Masjid Raya Suada Mamuju. Minggu, 16 Maret 2025. Hadir Wakil Ketua DPRD Sulbar , Suraidah Suhardi serta jajaran OPD Pemprov Sulbar, Bupati Mamuju Sutinah Suhardi bersama Wakil Bupati Mamuju serta jajaran Pemkab Mamuju, dan unsur […]

expand_less