Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Uncategorized » Musrenbang Kecamatan Budong-Budong, Bupati Mamuju Tengah Tekankan Pembangun Berkelanjutan

Musrenbang Kecamatan Budong-Budong, Bupati Mamuju Tengah Tekankan Pembangun Berkelanjutan

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Sab, 8 Mar 2025
  • visibility 20
  • comment 0 komentar

MAMUJU TENGAH – PROCLAIMNEWS.ID Pemerintah Kecamatan Budong-Budong menggelar Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) dalam rangka menyusun rencana kerja pembangunan daerah. Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Mamuju Tengah, Dr. H. Arsal Aras, S.E., M.Si, bersama Kapolres Mamuju Tengah, AKBP Hengky Kristanto Abadi, S.H., S.I.K., serta jajaran pemerintah daerah, tokoh masyarakat, dan perwakilan berbagai sektor. Jumat (7/3/2025).

Dalam sambutannya, Bupati Arsal Aras menekankan pentingnya Musrenbang sebagai forum strategis untuk menampung aspirasi masyarakat dalam perencanaan pembangunan daerah. “Pembangunan yang efektif harus berbasis kebutuhan masyarakat. Oleh karena itu, saya berharap melalui Musrenbang ini, kita dapat menyusun program yang benar-benar berdampak positif bagi kesejahteraan warga Budong-Budong,” ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Mamuju Tengah, AKBP Hengky Kristanto Abadi, menyampaikan dukungan dari pihak kepolisian dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses pembangunan berlangsung. “Stabilitas keamanan merupakan faktor kunci dalam keberhasilan pembangunan. Kami siap bersinergi dengan pemerintah daerah dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang kondusif,” tegasnya.

Musrenbang Kecamatan Budong-Budong ini membahas berbagai sektor prioritas, termasuk infrastruktur, pendidikan, kesehatan, serta peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat. Usulan-usulan yang telah dirangkum dalam kegiatan ini akan diteruskan ke tingkat kabupaten untuk menjadi bagian dari perencanaan pembangunan daerah yang lebih luas.

Kegiatan Musrenbang berlangsung dengan lancar dan mendapat respons positif dari peserta. Masyarakat berharap hasil dari musyawarah ini dapat segera terealisasi demi kemajuan Kecamatan Budong-Budong dan kesejahteraan warganya.

**Humas Polres Mamuju Tengah**.

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pj Sekretaris Provinsi, Amujib dan Wakil Ketua DPRD Sulbar tanda tangani hasil paripurna.

    Pj Sekretaris Provinsi, Amujib dan Wakil Ketua DPRD Sulbar tanda tangani hasil paripurna.

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 27
    • 0Komentar

    ­Mamuju – Proclaimnews.id   DPRD Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan rapat Paripuna bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar. Rapat ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Sulbar, Suraidah Suhardi dan Munandar Wijaya, dan dihadiri oleh Penjabat (Pj) Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulbar, Amujib, di Ruang Paripurna, Kamis, (30/1/2025) Rapat ini membahas tiga agenda utama yang berkaitan dengan pelaksanaan APBD 2024, […]

  • Kapolda Sulbar Resmi Buka Latihan Pra Operasi Ketupat Marano: Siap Amankan Lebaran

    Kapolda Sulbar Resmi Buka Latihan Pra Operasi Ketupat Marano: Siap Amankan Lebaran

    • calendar_month Sel, 18 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Kepala Kepolisian daerah Sulawesi barat Irjen Pol Adang Ginanjar secara resmi membuka kegiatan Latihan Pra Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi “Ketupat Marano – 2025” sebagai bentuk kesiapan untuk menjamin keamanan selama masa mudik dan puncak lebaran hari raya Idul fitri 1446 H. Kegiatan berlangsung di Aula Ditreskrimsus Polda Sulbar, Selasa (18/3/25). Dalam […]

  • Jumat Berkah Ramadhan: Kapolda Sulbar Membangun Jembatan Empati Dengan Masyarakat

    Jumat Berkah Ramadhan: Kapolda Sulbar Membangun Jembatan Empati Dengan Masyarakat

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id  Dalam semangat berbagi di bulan Ramadan, Kapolda Sulawesi Barat Irjen Pol. Adang Ginanjar bersama Ketua Bhayangkari, Ny. Miranti Adang menebar kebaikan dengan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Mamuju, Jumat (13/3/25). Aksi “Jumat Berkah Ramadhan” ini merupakan jembatan empati yang menghubungkan kepolisian dengan masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan diberbagai […]

  • Patroli Rutin Ditsamapta Polda Sulbar, Menjaga Kondusivitas Ramadhan dari Gangguan Balap Liar

    Patroli Rutin Ditsamapta Polda Sulbar, Menjaga Kondusivitas Ramadhan dari Gangguan Balap Liar

    • calendar_month Sel, 11 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Sulbar – Prkclaimnews.id Untuk menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif dari segala gangguan seperti balap liar khususnya selama bulan sucin Ramadhan 1446 H, Direktorat Samapta Polda Sulbar lebih aktif melakukan patroli ke berbagai titik rawan, termasuk lokasi-lokasi yang selama ini dikenal sebagai arena balap liar. Salah satu lokasi yang menjadi fokus perhatian adalah sekitar Bandara Udara […]

  • Wagub Sulbar Dijadwalkan Tempati Rumah Jabatan Malam Ini, Biro Umum Rampungkan Persiapan Akhir

    Wagub Sulbar Dijadwalkan Tempati Rumah Jabatan Malam Ini, Biro Umum Rampungkan Persiapan Akhir

    • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) terus memacu penyelesaian penataan Rumah Jabatan (Rujab) Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Salim S Mengga. Langkah ini dilakukan guna memastikan hunian tersebut siap ditempati sepenuhnya bertepatan dengan agenda “Masuk Rumah” yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis malam, 08 Januari 2026. Kepala Bagian (Kabag) Rumah Tangga dan […]

  • Hafiz Quran Polda Sulbar Jadi Imam Tarawih, Ramaikan Malam Ramadhan dengan Sentuhan Dakwah

    Hafiz Quran Polda Sulbar Jadi Imam Tarawih, Ramaikan Malam Ramadhan dengan Sentuhan Dakwah

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Kepolisian daerah Sulawesi barat berupaya membuat bulan Ramadhan 1446 H kali ini terasa lebih istimewa lewat langkah inovatif dengan menerjunkan personelnya yang hafal Al-Quran untuk menjadi imam sholat Tarawih dan penceramah di berbagai masjid. Inisiatif ini bertujuan untuk menebar kebaikan dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Salah […]

expand_less