Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » DPRD » Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Tekankan Pentingnya Kolaborasi Antara Pemerintah, Pedagang dan Distributor Jaga Pasokan Bahan Pangan

Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Tekankan Pentingnya Kolaborasi Antara Pemerintah, Pedagang dan Distributor Jaga Pasokan Bahan Pangan

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Mamuju – Proclaimnews.id Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) St. Suraidah Suhardi, turut mendampingi Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar Bahtiar Baharuddin dalam kunjungan kerja ke Pasar Tradisional (Pasar Lama), Kabupaten Mamuju, Kamis, 9 Januari 2025.

Kunjungan ini guna memantau stabilitas harga pangan. Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk komitmen pemerintah dalam menjaga ketersediaan bahan pokok serta memastikan harga tetap terjangkau bagi masyarakat.

 

Dalam pemantauan tersebut, Wakil Ketua DPRD Sulbar, St. Suraidah Suhardi menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, pedagang, dan distributor dalam menjaga pasokan bahan pangan.

 

“Berdasarkan hasil pemantauan di pasar, kami menemukan bahwa harga cabai rawit mengalami peningkatan yang cukup signifikan. Hal ini disebabkan oleh cuaca ekstrem yang mengakibatkan banyak petani mengalami gagal panen, sehingga pasokan menjadi terbatas. Sementara itu, kenaikan harga beras terpantau tidak terlalu signifikan dan lebih dipengaruhi oleh biaya distribusi dari distributor ke pasar,” ujar Suraidah.

 

Suraidah menegaskan, DPRD Sulbar akan terus melakukan pengawasan dan berkoordinasi dengan Satgas Pangan untuk mengidentifikasi permasalahan secara detail agar langkah intervensi dapat dilakukan secara tepat.

 

“Misalnya, untuk mengatasi kelangkaan akibat gagal panen, tahun ini kami berencana menyediakan ribuan bibit cabai yang dapat ditanam oleh masyarakat sebagai upaya memenuhi kebutuhan rumah tangga secara mandiri,” tutupnya.

 

Kegiatan ini disambut baik oleh para pedagang dan masyarakat yang hadir di pasar tersebut. Mereka mengapresiasi langkah proaktif pemerintah dalam memastikan stabilitas harga serta ketersediaan bahan kebutuhan pokok.

 

Setelah mengunjungi dan mengecek harga pangan di Pasar Tradisional Mamuju, rombongan bertolak ke Kecamatan Kalukku untuk mengunjungi Kelompok Tani Cabai untuk melihat langsung kebutuhan serta kendala yang dihadapi para petani dalam budidaya tanaman cabai.

Penulis : Humas DPRD Sulbar(*)

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dinsos P3A dan PMD Sulbar Hadiri Groundbreaking Pembangunan Sekolah Rakyat Terintegrasi

    Dinsos P3A dan PMD Sulbar Hadiri Groundbreaking Pembangunan Sekolah Rakyat Terintegrasi

    • calendar_month Sel, 13 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id. Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (Dinsos P3A dan PMD) Provinsi Sulawesi Barat menghadiri kegiatan groundbreaking pembangunan Sekolah Rakyat Terintegrasi pada Senin, 12 Januari 2026. Kegiatan tersebut difasilitasi oleh Satuan Kerja Pelaksanaan Prasarana Strategis (Satker PPS) Kementerian Pekerjaan Umum dan merupakan bagian dari pelaksanaan groundbreaking serentak […]

  • BPKP Sulawesi Barat Gelar Bimtek Aplikasi FORSA BLUD di Kabupaten Mamuju Tengah

    BPKP Sulawesi Barat Gelar Bimtek Aplikasi FORSA BLUD di Kabupaten Mamuju Tengah

    • calendar_month Sel, 18 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 27
    • 0Komentar

    MAMUJU TENGAH PROCLAIMNEWS.ID  (17/2/2025) – Perwakilan BPKP Provinsi Sulawesi Barat melalui Tim Bidang Akuntan Negara bersama Tim FORSA BLUD BPKP Pusat melakukan Bimbingan Teknis Aplikasi FORSA BLUD pada RSUD Kabupaten Mamuju Tengah dan 11 Puskesmas di lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Mamuju Tengah. Kegiatan berlangsung di Kabupaten Mamuju Tengah selama tiga hari dari tanggal 17–19 Februari […]

  • Wagub Sulbar Dijadwalkan Tempati Rumah Jabatan Malam Ini, Biro Umum Rampungkan Persiapan Akhir

    Wagub Sulbar Dijadwalkan Tempati Rumah Jabatan Malam Ini, Biro Umum Rampungkan Persiapan Akhir

    • calendar_month Kam, 8 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Biro Umum Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) terus memacu penyelesaian penataan Rumah Jabatan (Rujab) Wakil Gubernur Sulawesi Barat, Salim S Mengga. Langkah ini dilakukan guna memastikan hunian tersebut siap ditempati sepenuhnya bertepatan dengan agenda “Masuk Rumah” yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis malam, 08 Januari 2026. Kepala Bagian (Kabag) Rumah Tangga dan […]

  • Ketua DPRD Amalia Fitri Menerima Kunjungan Dirlantas Polda Sulbar 

    Ketua DPRD Amalia Fitri Menerima Kunjungan Dirlantas Polda Sulbar 

    • calendar_month Sel, 4 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Sulawesi Barat, Kombes Pol Wahid Kurniawan, menggelar silaturahmi bersama Ketua DPRD Sulawesi Barat, Hj Amalia Fitri Aras, di ruang kerja Ketua DPRD Sulbar, Kamis (23/1/2025). Pertemuan ini juga dihadiri oleh Kasat PJR Ditlantas Polda Sulbar, AKBP Anindhita Rizal. Silaturahmi tersebut berlangsung hangat dan penuh keakraban. Dalam pertemuan […]

  • Dukung Stabilitas Daerah, Bidang Kewaspadaan Nasional Kesbangpol Sulbar Ikuti Rakor Virtual dengan Pusat

    Dukung Stabilitas Daerah, Bidang Kewaspadaan Nasional Kesbangpol Sulbar Ikuti Rakor Virtual dengan Pusat

    • calendar_month Kam, 15 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Mamuju — Proclaimnews.id  Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulawesi Barat melalui Bidang Kewaspadaan Nasional mengikuti Rapat Koordinasi Supervisi dan Asistensi Pelaksanaan Kewaspadaan Dini di Daerah serta Sinkronisasi Program dan Kegiatan Bidang Kewaspadaan Nasional Tahun Anggaran 2026 secara virtual, Rabu 14 Januari 2026. Rapat tersebut diikuti oleh Analis Kebijakan Ahli Muda, Rakhmat, atas arahan […]

  • Danrem 142/Tatag Pimpin Sertijab, Dandim 1427/Pasangkayu Resmi Berganti

    Danrem 142/Tatag Pimpin Sertijab, Dandim 1427/Pasangkayu Resmi Berganti

    • calendar_month Sen, 29 Des 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Komandan Korem 142/Tatag Brigjen TNI Hartono, S.I.P., M.M memimpin langsung acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) Komandan Kodim 1427/Pasangkayu yang berlangsung di Aula Andi Depu Makorem 142/Tatag, Mamuju, Provinsi Sulawesi Barat, Senin (29/12/2025). Dalam acara tersebut, jabatan Dandim 1427/Pasangkayu secara resmi diserahterimakan dari Letkol Czi Dony Siswanto kepada Letkol Arh Imam Hanafi. Selanjutnya, […]

expand_less