Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » DPRD » Rapat Paripurna dalam Rangka Pengumuman Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Barat Terpilih Periode 2025–2030.

Rapat Paripurna dalam Rangka Pengumuman Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Barat Terpilih Periode 2025–2030.

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Mamuju,- Proclaimnews.id 15 Januari 2025 – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Barat menggelar Rapat Paripurna dalam rangka pengumuman pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Barat terpilih periode 2025–2030.

Acara yang berlangsung di Ruang Paripurna Lantai 3 Gedung DPRD Provinsi Sulawesi Barat ini dihadiri oleh Pj. Gubernur Sulbar, Forkopimda Sulbar, Instansi Vertikal, Anggota DPRD Sulbar, dan Kepala Dinas se-Provinsi Sulbar.

Turut hadir dalam acara ini, mewakili Kakanwil Kemenag Sulbar, Kabid. Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam (PAPKIS), H. Syamsul, yang diberi kehormatan untuk memimpin doa penutup. Dalam doanya, H. Syamsul memohon keberkahan dan kemudahan bagi pasangan gubernur dan wakil gubernur terpilih dalam menjalankan amanah kepemimpinan.

“Bekali kami dan para pemimpin kami kekuatan lahir dan batin, satukan kami dalam derap gerak dan langkah, bulatkanlah kami dalam tekad dan cita-cita, agar kami mampu mewujudkan cita-cita luhur para pejuang dan pendiri provinsi yang kami cintai,” ujar H. Syamsul dalam doanya yang diikuti khidmat oleh seluruh hadirin.

“Yang pada penghujungnya menghadirkan ketentraman dan kedamaian yang menjadi dambaan seluruh masyarakat provinsi Sulawesi Barat yang kami cintai ini,” tambahnya.

Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Hj. Amaliah Fitri Aras, secara resmi mengumumkan pasangan gubernur dan wakil gubernur terpilih berdasarkan hasil rekapitulasi Komisi Pemilihan Umum (KPU). Pasangan tersebut adalah Dr. H. Suhardi Duka, MM sebagai Gubernur dan (Purn. Mayjen) H. Salim S. Mengga sebagai Wakil Gubernur.

Dalam sambutannya, Amaliah Aras menyampaikan yang memimpin rapat paripurna menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan Suhardi Duka dan Salim S. Mengga yang telah terpilih sebagai Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Sulawesi Barat periode 2025-2030 dari hasil pilkada serentak tahun 2024.

“Hari ini secara resmi kita telah mengumumkan Cagub dan Cawagub terpilih hasil Pilkada serentak tahun 2024 yang telah mendapatkan amanah dari rakyat. Amanah ini penuh tanggung jawab besar. Kami berharap dapat menjadi pemimpin yang bisa merangkul semua pihak dan mengutamakan kepentingan masyarakat,” ujar Amaliah Aras.

Rapat Paripurna ditutup dengan ucapan selamat kepada pasangan terpilih yang dijadwalkan akan dilantik pada Maret 2025.

Kegiatan ini menandai awal babak baru dalam perjalanan pemerintahan Provinsi Sulawesi Barat, di mana harapan besar masyarakat dititipkan kepada pemimpin baru.(**hms/Kml**).

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkesra Sulbar Gelar Rapat, Bahas Batas Wilayah bersama Kementerian dalam Negeri RI

    Pemkesra Sulbar Gelar Rapat, Bahas Batas Wilayah bersama Kementerian dalam Negeri RI

    • calendar_month Sel, 13 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menggelar Rapat Koordinasi Percepatan Penegasan Batas Daerah bersama Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia, Selasa (13/1/2026). Rapat berlangsung di Ruang Rapat Biro Pemkesra Setda Provinsi Sulbar. Rapat yang difasilitasi Biro Pemkesra ini bertujuan mengidentifikasi sekaligus menyelesaikan berbagai hambatan dalam proses penetapan batas wilayah, baik batas antarprovinsi maupun batas antar […]

  • Satresnarkoba Polres Mamuju Tengah Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Narkotika Periode Januari – Maret 2025

    Satresnarkoba Polres Mamuju Tengah Gelar Press Release Pengungkapan Kasus Narkotika Periode Januari – Maret 2025

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    MAMUJU TENGAH – PROCLAIMNEWS.ID Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Mamuju Tengah menggelar press release terkait hasil pengungkapan kasus narkotika selama periode Januari hingga Maret 2025. Dalam periode tersebut, Satresnarkoba berhasil mengamankan 18 tersangka yang terdiri dari 17 orang kasus narkotika jenis sabu dan 1 orang kasus obat daftar G jenis THD (Boje). Kamis (13/3/2025) Kasat […]

  • Jelang Bulan Suci Ramadan, Pemkesra Sulbar Mulai Persiapan untuk Safari Ramadan

    Jelang Bulan Suci Ramadan, Pemkesra Sulbar Mulai Persiapan untuk Safari Ramadan

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews. Id  Plt. Kepala Biro Pemkesra Sekretariat Daerah Provinsi Sulawesi Barat, Murdanil, mengikuti Rapat Persiapan Safari Ramadan Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang dipimpin oleh Sekretaris Provinsi Sulawesi Barat, Junda Maulana, pada Rabu (7/1/2026). Rapat tersebut dilaksanakan sebagai langkah awal dalam mematangkan perencanaan dan koordinasi lintas perangkat daerah guna memastikan pelaksanaan Safari Ramadan berjalan […]

  • Pelaksanaan Hari Juang  Angkatan Darat Ke – 80  Berjalan Dengan Aman, Tertib Dan Sukses

    Pelaksanaan Hari Juang Angkatan Darat Ke – 80 Berjalan Dengan Aman, Tertib Dan Sukses

    • calendar_month Sen, 15 Des 2025
    • account_circle Tim media
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id  Berikut Sambutan Seragam Panglima TNI.Dalam Rangka Peringatan Hari Juang TNI AD Yang berlangsung di lapangan Ahmad Kirang Mamuju, 15 Desmber 2025, yang di bacakan oleh Pangdam XXIII/ Palakawira Mayjen TNI Jonathan Parluhutan Sianipar. Pertama-tama, izinkan saya mengucapkan selamat Hari Juang TNI Angkatan Darat Tahun 2025 kepada segenap prajurit dan keluarga besar Angkatan […]

  • Kunjungan Silaturahmi, Kapolda Sulbar dan BPK RI Sulbar Perkuat Sinergitas

    Kunjungan Silaturahmi, Kapolda Sulbar dan BPK RI Sulbar Perkuat Sinergitas

    • calendar_month Kam, 13 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Irjen Pol Adang Ginanjar, Kapolda Sulbar, didampingi Irwasda (Inspektur Pengawasan Daerah) dan Kabid Keu (Kepala Bidang Keuangan) menerima kunjungan silaturahmi Kepala Perwakilan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Provinsi Sulawesi Barat beserta jajarannya di ruang tamu Kapolda, Kamis (13/3/25). Kunjungan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergitas antara Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda […]

  • Berkah Ramadhan, Kapolda Sulbar Berbagi Ikan Segar!

    Berkah Ramadhan, Kapolda Sulbar Berbagi Ikan Segar!

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Dalam program Inspiratif DitPolairud Polda Sulbar yaitu berbagi ikan segar kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan, Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar didampingi langsung DirPolairud Deny Pudjianto nampak begitu antusias membagikan ikan segar kepada masyarakat yang melintas di simpang lima kali Mamuju, Jumat (14/3/25). Ratusan kantongan ikan segar yang telah disiapkan dibagikan […]

expand_less