Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Pimpin Rapat Perencanaan Pelaksanaan Kegiatan Kepemudaan dan Keolahragaan, Bau Akram : Pastikan Semua Kegiatan untuk Wujudkan Visi Misi Gubernur SDK

Pimpin Rapat Perencanaan Pelaksanaan Kegiatan Kepemudaan dan Keolahragaan, Bau Akram : Pastikan Semua Kegiatan untuk Wujudkan Visi Misi Gubernur SDK

  • account_circle Hms
  • calendar_month Jum, 9 Jan 2026
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Mamuju –  Proclaimnews.id Dinas Kepemudaan, Olahraga, Pariwista dan Ekonomi Kretaif (Dispoparekraf) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) melaksanakan rapat internal guna membahas perencanaan pelaksanaan kegiatan Kepemudaan dan Keolahragaan.

Rapat dilaksanakan pada Rabu, 7 Januari 2026, dipimpin Plt. Kepala Dispoparekraf Sulbar, Bau Akram Dai. Dalam kegiatan ini dilakukan klasifikasi kegiatan yang akan dilaksanakan di Bidang Kepemudaan dan Keolahragaan pada tahun anggaran 2026.

Rapat diikuti Sekretaris Dinas, Suratman dan semua pejabat adminitrator (kepala bidang/kabid) Kepemudaan dan Olahraga serta Perencana Ahli Muda Dispoparekraf Sulbar.

Di kesempatan tersebut, masing-masing Kabid memaparkan rencana kerja yang telah disusun.

Plt. Kepala Dispoparekraf Sulbar, Bau Akram Dai menekankan pentingnya verifikasi kegiatan yang mendukung program strategis Gubernur Sulbar, Suhardi Duka (SDK) dan Wakilnya, Salim S Mengga (JSM).

“Tentu penyusunan rencana pelaksanaan kegiatan harus mengacu pada anggaran kas yang sudah dibuat. Pastikan bahwa semua kegiatan itu mendukung visi misi Pak Gubernur. Maka penting melakukan verifikasi untuk menentukan kegiatan mana saja paling urgen didahulukan,” kata Bau Akram.

“Panduan kita itu, agar pelaksanan program kegiatan terstruktur, efisien, dan memberikan hasil yang optimal. Terutama memberi manfaat bagi masyarakat,” lanjutnya.

Acuan lain yang perlu dilihat adalah kalender event dari Kementerian Pemuda dan Olahraga RI. Demikian pula agenda rutin yang digelar Pemprov Sulbar sendiri.

Penghargaan atas prestasi atlet juga menjadi pembahasan dalam pertemuan tersebut. Disebutkan bahwa Gubernur SDK memberi perhatian serius bagi atlet yang berprestasi tingkat nasional dan internasional.

Mengenai pembangunan fisik untuk keperluan sarana prasarana keolahragaan, Bau Akram mengingatkan agar prosesnya dipastikan melalui mekanisme yang tepat.

“Maka diperlukan koordinasi, terutama menyangkut status tanah di mana lokasi pembangunan akan dilaksanakan. Koordinasikan dan komunikasikan dengan Inspektorat soal mekanismenya,” imbaunya. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gubernur Sulbar Terpilih dan Wakilnya, SDK-JSM Tekankan Efisiensi Anggaran dan Sinergi dalam Rakor Perdana Pemprov Sulbar 2025

    Gubernur Sulbar Terpilih dan Wakilnya, SDK-JSM Tekankan Efisiensi Anggaran dan Sinergi dalam Rakor Perdana Pemprov Sulbar 2025

    • calendar_month Rab, 19 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Jakarta- Proclaimnews.id  18 Februari 2025 – Gubernur dan Wakil Gubernur terpilih Sulawesi Barat periode 2025-2030, Suhardi Duka (SDK) dan Mayjen TNI (Purn) Salim S. Mengga, memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Internal Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulbar Tahun 2025 untuk pertama kalinya di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat, ini dihadiri oleh Pj. Sekprov Sulbar Amujib, para Asisten, Kepala OPD, […]

  • Sat Reskrim Polres Mamuju Tengah Selidiki Dugaan Bunuh Diri

    Sat Reskrim Polres Mamuju Tengah Selidiki Dugaan Bunuh Diri

    • calendar_month Sab, 22 Mar 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 81
    • 0Komentar

    MAMUJU TENGAH – PROCLAIMNEWS.ID Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Mamuju Tengah menerima laporan terkait temuan seorang wanita yang diduga melakukan tindakan bunuh diri pada (22/3/2025). Menindaklanjuti laporan tersebut, Tim Sat Reskrim segera mendatangi Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan melakukan penyelidikan lebih lanjut. Dari hasil identifikasi awal, korban diketahui berinisial ER (41). Tim forensik yang […]

  • Hendra Abdul Hidayat Kuasa Hukum Investasi Bodong Batu Kapur 1,3 Milyar Di Mamuju Tengah Menolak Saksi Terguggat

    Hendra Abdul Hidayat Kuasa Hukum Investasi Bodong Batu Kapur 1,3 Milyar Di Mamuju Tengah Menolak Saksi Terguggat

    • calendar_month Sel, 13 Jan 2026
    • account_circle Tim media
    • visibility 408
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Kasus Investasi Bodong yang merugikan sekolompok masyarakat Mamuju Tengah dengan kerugian sekitar 1,3 Milyar masih di gelar di Pengadilan Negeri (PN). Mamuju Sulawesi Barat, 6/1/2026. Sidang kali ini dengan menghadirkan 2 saksi namun Ketua Hakim menolak saksi terguggat dengan alasan Saksi yang di hadirkan adalah saudara kandung Saudara Agus Ali (tergugat). Yakni […]

  • Wakil Ketua DRPD Provinsi Sulawesi Barat Munandar Wijaya Hadiri Rakor Terkait Persiapan Pengamanan Menyambut Bulan Ramadhan

    Wakil Ketua DRPD Provinsi Sulawesi Barat Munandar Wijaya Hadiri Rakor Terkait Persiapan Pengamanan Menyambut Bulan Ramadhan

    • calendar_month Kam, 20 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Wakil Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Barat, Munandar Wijaya, menghadiri Rapat Koordinasi dalam rangka persiapan pengamanan menyambut bulan suci Ramadhan, serta membahas ketahanan pangan. Acara ini digelar pada hari Rabu, 19 Februari 2025 di Aula Marannu Polda Sulawesi Barat. Dalam rapat tersebut, Munandar Wijaya bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan seluruh elemen […]

  • Hasanuddin Resmi Jabat Plt Kepala Bapperida Sulbar, Fokus RKPD 2027 dan Penguatan Data

    Hasanuddin Resmi Jabat Plt Kepala Bapperida Sulbar, Fokus RKPD 2027 dan Penguatan Data

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mamuju – .Proclaimnews.id Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, resmi menerbitkan Surat Perintah Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat kepada Hasanuddin, terhitung mulai 5 Januari 2026. Sebelum dipercaya mengemban jabatan tersebut, Hasanuddin menjabat sebagai Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi, dan Pembangunan Daerah (PPEPD) Bapperida Sulbar. Penyerahan tugas Plt […]

  • Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar Hadiri Silaturahmi Perpisahan Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin

    Kapolda Sulbar Irjen Pol Adang Ginanjar Hadiri Silaturahmi Perpisahan Pj Gubernur Bahtiar Baharuddin

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Kapolda Sulawesi Barat, Irjen Pol Adang Ginanjar, menghadiri acara silaturahmi yang digelar oleh Penjabat (Pj) Gubernur Sulbar, Bahtiar Baharuddin, pada Sabtu (15/2/2025). Acara yang berlangsung dengan penuh kehangatan ini turut dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Se sulbar. Silaturahmi ini mengusung tema “Sampai Kapanpun, Saya Menjadi Bagian Dari Sulawesi Barat”, […]

expand_less