Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Aset Daerah Jadi Agenda Strategis, Kepala Bapenda Sulbar Perkuat Sinergi dengan Sekprov

Aset Daerah Jadi Agenda Strategis, Kepala Bapenda Sulbar Perkuat Sinergi dengan Sekprov

  • account_circle Hms
  • calendar_month Jum, 9 Jan 2026
  • visibility 17
  • comment 0 komentar

Mamuju — Proclaimnews.id Penguatan tata kelola aset daerah menjadi bagian penting dari agenda reformasi birokrasi Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat (Pemprov Sulbar). Komitmen tersebut ditunjukkan melalui langkah strategis Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Sulbar, Abdul Wahab Hasan Sulur, yang memperkuat sinergi dengan Sekprov Sulbar Junda Maulana melalui koordinasi langsung di ruang kerja Sekprov Sulbar, Rabu, 7 Januari 2026.

Koordinasi ini difokuskan pada penataan dan pemenuhan aset daerah yang menunjang operasional Bapenda Sulbar. Sebagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang baru terbentuk efektif per 1 Januari 2026 sesuai regulasi terbaru, Bapenda Sulbar masih menghadapi keterbatasan sarana dan prasarana kerja yang memerlukan penanganan terencana, tertib administrasi, dan sesuai prinsip pengelolaan aset negara.

Kepala Bapenda Sulbar, Abdul Wahab Hasan Sulur, menegaskan bahwa pengelolaan aset daerah merupakan instrumen penting dalam mewujudkan pemerintahan yang bersih, efektif, dan akuntabel, sebagaimana mandat kebijakan nasional reformasi birokrasi.

“Penataan aset daerah bukan hanya soal pemenuhan fasilitas kerja, tetapi bagian dari upaya membangun sistem pemerintahan yang tertib, transparan, dan akuntabel. OPD yang kuat harus ditopang oleh tata kelola aset yang jelas dan sesuai regulasi,” ujar Abdul Wahab.

Ia menambahkan, koordinasi yang dilakukan secara massif dengan Sekprov Sulbar merupakan langkah awal untuk memastikan seluruh aset daerah dimanfaatkan secara optimal, menghindari tumpang tindih kewenangan, serta mendukung kinerja organisasi berbasis hasil (result oriented government).

Sejalan dengan agenda nasional reformasi birokrasi dan penguatan good governance, langkah ini juga menjadi bagian dari implementasi misi Gubernur Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Sulbar, Salim Mengga, khususnya dalam memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel serta mewujudkan pelayanan dasar dan berkualitas.

Melalui sinergi lintas perangkat daerah dan pengelolaan aset yang profesional, Bapenda Sulbar diharapkan mampu membangun fondasi kelembagaan yang kokoh sejak awal pembentukan, sekaligus berkontribusi terhadap peningkatan kinerja pemerintahan daerah, optimalisasi pendapatan daerah, serta kepercayaan publik terhadap institusi pemerintah.

Turut hadir dalam kegiatan koordinasi tersebut Plt. Kepala Dinas Sosial P3A dan PMD Sulbar, Darmawati dan Kepala Bidang BMD, A. Bisyri M. Noor. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: Elkml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • Orientasi RPJMD Mateng 2025 – 2029, Arsal Aras Sebut Transformasi Tata Kelola Pemeritahan, SDM dan Modal Bagi

    Orientasi RPJMD Mateng 2025 – 2029, Arsal Aras Sebut Transformasi Tata Kelola Pemeritahan, SDM dan Modal Bagi

    • calendar_month Kam, 13 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Mateng –Proclaimnews.id Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) Provinsi Sulawesi Barat menggelar kegiatan orientasi Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2025-2029. Kegiatan tersebut, berlangsung di Aula A lantai dua Kantor Bupati Mateng, Senin (10/3/2025). Kegiatan dihadiri Wabup Mateng Askary Anwar, Pj Sekda Mateng Litha Febriani dan kepala OPD lingkup Pemkab Mateng. Bupati Mateng Arsal […]

  • Sekretariat DPRD Sulbar Rapat Bersama Kemenkumham Bahas Ranperda Sumber Daya Perikanan dan Kelautan

    Sekretariat DPRD Sulbar Rapat Bersama Kemenkumham Bahas Ranperda Sumber Daya Perikanan dan Kelautan

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Pembahasan pemantapan Rancangan Peraturan Deerah (Ranperda) Sulbar tentang Pengelolaan Sumber Daya Perikanan dan Kelautan masih terus dilakukan. Kemarin, Kepala Bagian Persidangan Sekretariat DPRD Sulbar, Dr. Musra Awaluddin bersama pejabat fungsional Sekretariat DPRD menghadiri rapat pengharmonisasian, pembulatan, dan pemantapan konsepsi terhadap Ranperda tersebut. Rapat itu berlangsung di Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM […]

  • Moment Seru Anak-anak Berburu Tanda Tangan Wakil Gubernur Sulbar Usai Shalat Tarawih

    Moment Seru Anak-anak Berburu Tanda Tangan Wakil Gubernur Sulbar Usai Shalat Tarawih

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mamuju — Proclaimnews.id Wakil Gubernur Sulawesi Barat , Salim S. Mengga, menciptakan momen tak terlupakan bagi anak-anak usai melaksanakan shalat Tarawih di Masjid An-Nur, Galung-Galung, Karema Utara, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju, pada Selasa , 11 Maret 2025 Kehadiran Wakil Gubernur Sulbar, Salim S Mengga tidak hanya memeriahkan ibadah malam Ramadan, tetapi juga menjadi kesempatan istimewa […]

  • Jumat Berkah Ramadhan: Kapolda Sulbar Membangun Jembatan Empati Dengan Masyarakat

    Jumat Berkah Ramadhan: Kapolda Sulbar Membangun Jembatan Empati Dengan Masyarakat

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id  Dalam semangat berbagi di bulan Ramadan, Kapolda Sulawesi Barat Irjen Pol. Adang Ginanjar bersama Ketua Bhayangkari, Ny. Miranti Adang menebar kebaikan dengan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat kurang mampu yang ada di Mamuju, Jumat (13/3/25). Aksi “Jumat Berkah Ramadhan” ini merupakan jembatan empati yang menghubungkan kepolisian dengan masyarakat. Kegiatan ini dilaksanakan diberbagai […]

  • Gubernur SDK Hadiri Peresmian Pembangunan Masjid Raya Suhada Mamuju

    Gubernur SDK Hadiri Peresmian Pembangunan Masjid Raya Suhada Mamuju

    • calendar_month Jum, 7 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 22
    • 0Komentar

    MAMUJU – PROCLAIMNEWS.ID Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka hadiri peresmian pembangunan Masjid Raya Suhada Mamuju oleh Bupati Mamuju Sutinah Suhardi. Peresmian ini juga bertepatan dengan ulang tahun ke-41 Bupati Mamuju Sutinah Suhardi dengan dihadiri para pejabat maupun masyarakat Mamuju. Hadir juga Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Suhardi, Danrem 142/Tatag, Wakapolda Sulbar, Perwakilan Kajati, Kabinda Sulbar, […]

  • Implementasi Pergub Pakaian Dinas, Biro Umum Tekankan Disiplin ASN

    Implementasi Pergub Pakaian Dinas, Biro Umum Tekankan Disiplin ASN

    • calendar_month Sel, 13 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mamuju, — Proclaimnews.id Biro Umum Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Barat berkomitmen mewujudkan terbentuknya budaya kerja ASN yang disiplin, tertib, dan profesional sebagai arahan Gubernur Sulbar Suhardi Duka melalui Peraturan Gubernur Sulawesi Barat Nomor 22 Tahun 2025 tentang Pakaian Dinas Aparatur Sipil Negara (ASN) Hal itu disampaikan Kepala Bagian Administrasi Pimpinan (Kabag Adpim) Biro Umum […]

expand_less