Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Ditresnarkoba Polda Sulbar Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Polman

Ditresnarkoba Polda Sulbar Berhasil Ungkap Peredaran Sabu di Polman

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Sab, 1 Mar 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Sulbar – Proclaimnews.id Dalam komitmennya memberantas peredaran gelap narkotika di Sulawesi Barat, Ditresnarkoba Polda Sulbar kembali menunjukkan eksistensinya. Pada Selasa 25 Februari 2025 melalui Tim Subdit III Ditresnarkoba Polda Sulbar di bawah pimpinan Kompol Eduard Steffry Allan T berhasil menangkap dua tersangka penyalahgunaan narkotika jenis sabu di Desa Lampoko, Kecamatan Campalagian, Kabupaten Polewali Mandar.

Kedua tersangka yang berhasil diamankan adalah S dan M. Penangkapan bermula dari penggeledahan terhadap S dimana petugas menemukan satu saset kecil berisi kristal bening diduga sabu di kantong celana kanannya. S mengakui barang haram tersebut diperoleh dari M.

Tim kemudian bergerak cepat menuju kediaman M dan melakukan penangkapan. Penggeledahan di lokasi ini juga membuahkan hasil, ditemukan satu saset kecil berisi kristal bening diduga sabu.

M mengaku mendapatkan sabu tersebut dari seseorang bernama SH. Namun upaya penangkapan terhadap SH masih terus dilakukan karena yang bersangkutan tidak berada di rumahnya saat petugas melakukan penggerebekan.

Selain sabu, petugas juga mengamankan dua buah handphone, satu berwarna hitam merek Oppo dari S dan satu lagi berwarna abu-abu merek Realme dari M. Semua barang bukti telah diamankan untuk proses penyelidikan lebih lanjut.

Kasubdit III Ditresnarkoba Polda Sulbar, Kompol Eduard Steffry Allan T menegaskan bahwa penangkapan ini merupakan bukti nyata komitmen Ditresnarkoba Polda Sulbar dalam memberantas peredaran narkotika di wilayah Sulawesi Barat.

Pihaknya akan terus berupaya maksimal untuk mengungkap jaringan peredaran sabu ini hingga ke akarnya dan memproses hukum para tersangka sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Bersamaan itu, pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk berperan aktif memberikan informasi terkait peredaran narkotika demi terciptanya Sulawesi Barat yang bersih dari narkoba.

(**Humas Polda Sulbar**)

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Orientasi RPJMD Mateng 2025 – 2029, Arsal Aras Sebut Transformasi Tata Kelola Pemeritahan, SDM dan Modal Bagi

    Orientasi RPJMD Mateng 2025 – 2029, Arsal Aras Sebut Transformasi Tata Kelola Pemeritahan, SDM dan Modal Bagi

    • calendar_month Kam, 13 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Mateng –Proclaimnews.id Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah (Mateng) Provinsi Sulawesi Barat menggelar kegiatan orientasi Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) tahun 2025-2029. Kegiatan tersebut, berlangsung di Aula A lantai dua Kantor Bupati Mateng, Senin (10/3/2025). Kegiatan dihadiri Wabup Mateng Askary Anwar, Pj Sekda Mateng Litha Febriani dan kepala OPD lingkup Pemkab Mateng. Bupati Mateng Arsal […]

  • Moment Seru Anak-anak Berburu Tanda Tangan Wakil Gubernur Sulbar Usai Shalat Tarawih

    Moment Seru Anak-anak Berburu Tanda Tangan Wakil Gubernur Sulbar Usai Shalat Tarawih

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju — Proclaimnews.id Wakil Gubernur Sulawesi Barat , Salim S. Mengga, menciptakan momen tak terlupakan bagi anak-anak usai melaksanakan shalat Tarawih di Masjid An-Nur, Galung-Galung, Karema Utara, Kelurahan Karema, Kecamatan Mamuju, pada Selasa , 11 Maret 2025 Kehadiran Wakil Gubernur Sulbar, Salim S Mengga tidak hanya memeriahkan ibadah malam Ramadan, tetapi juga menjadi kesempatan istimewa […]

  • Jamin Kenyamanan Ibadah Tarawih, Ditlantas Polda Sulbar Tingkatkan Patroli dan Pengaturan di Masjid

    Jamin Kenyamanan Ibadah Tarawih, Ditlantas Polda Sulbar Tingkatkan Patroli dan Pengaturan di Masjid

    • calendar_month Sen, 17 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimneqs.id Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar) terus meningkatkan kegiatan patroli dan pengaturan lalu lintas di sekitar masjid-masjid di seluruh wilayah Sulawesi Barat selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Langkah ini merupakan bagian dari komitmen Polda Sulbar untuk memastikan keamanan, ketertiban dan kelancaran arus lalu lintas bagi masyarakat yang […]

  • Jaga Pelayanan Konsumen SPBU, Pertamina Patra Niaga Sulawesi Bersama Direktorat Metrologi Perdagangan RI, Gelar Program Sharing Knowledge Kesisteman Mesin Dispenser dan Alat Ukur

    Jaga Pelayanan Konsumen SPBU, Pertamina Patra Niaga Sulawesi Bersama Direktorat Metrologi Perdagangan RI, Gelar Program Sharing Knowledge Kesisteman Mesin Dispenser dan Alat Ukur

    • calendar_month Jum, 21 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Makassar, -Proclaim ews.id 21 Februari 2025 – Untuk memastikan ketepatan distribusi Bahan Bakar Minyak (BBM) dan meningkatkan layanan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU), Pertamina Patra Niaga menggelar program Sharing Knowledge tentang sistem dispenser dan alat ukur di Makassar, Kamis (20/2). Program ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman teknis kepada Tim Internal Pertamina yang membidangi Retail […]

  • Rapat Forum Satu Data Indonesia Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2025

    Rapat Forum Satu Data Indonesia Kabupaten Mamuju Tengah Tahun 2025

    • calendar_month Kam, 13 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Mateng -Proclaimnews.id Pemerintah Kabupaten Mamuju Tengah melalui Dinas Komunikasi Informatika Statistik Dan Persandian Kabupaten Mamuju Tengah, melakukan Rapat Forum Satu Data Indonesia (FSDI) Kabupaten Mamuju Tengah 2025. Tobadak, Jumat 28 Februari 2025, bertempat di Aula A Kantor Bupati Kabupaten Mamuju Tengah telah diselenggarakan Rapat Pelaksanaan Forum Satu Data Indonesia (FSDI) Kabupaten Mamuju Tengah sekaligus Penyepakatan […]

  • Persiapan Safari Ramadhan dan Kegiatan Kepedulian Sosial Kemenag Sulbar Gelar Rapat Koordinasi

    Persiapan Safari Ramadhan dan Kegiatan Kepedulian Sosial Kemenag Sulbar Gelar Rapat Koordinasi

    • calendar_month Ming, 16 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Mamuju, – Proclaimnews.id  Dalam rangka menyemarakkan bulan suci Ramadhan 1446 H, Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Sulawesi Barat mengadakan rapat koordinasi pada Rabu (5/3/2025) untuk mematangkan persiapan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan selama bulan Ramadhan. Rapat ini digelar secara hybrid dan melibatkan berbagai pejabat serta staf dari Bidang Bimas Islam. Rapat yang dipimpin oleh […]

expand_less