Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Biro Organisasi Setda Sulbar Terima Kunjungan Pemkab Mamuju Tengah, Koordinasikan Penerapan TPP

Biro Organisasi Setda Sulbar Terima Kunjungan Pemkab Mamuju Tengah, Koordinasikan Penerapan TPP

  • account_circle Hms
  • calendar_month Sel, 13 Jan 2026
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

MAMUJU – PROCLAIMNEWS.ID  Biro Organisasi Sekretariat Daerah (Setda) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menerima kunjungan kerja dari jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mamuju Tengah pada Selasa, 13 Januari 2026.

Hal ini sebagai salah satu upaya memperkuat sinergi antara pemerintah provinsi dan pemkab dalam mewujudkan pemerintahan yang efektif dan akuntabel, sejalan misi ke-5 Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wakil Gubernur Salim S. Mengga, yaitu memperkuat tata kelola pemerintahan yang baik dan akuntabel serta mewujudkan pelayanan dasar dan berkualitas.

Kunjungan yang dipimpin Sekretaris Daerah Kabupaten Mamuju Tengah, Litha Febriani yang didampingi Staf Ahli Bidang Ekonomi Pembangunan dan Keuangan, Sigit Dwi Hastono, Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan SDM Asmirah Djamal, Kadis Kominfo Ishak Yunus dan beberapa pejabat lainnya.

Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak saling berbagi informasi dan pengalaman terkait implementasi kebijakan organisasi di daerah masing-masing, termasuk rencana pembayaran Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) di Pemkab Mamuju Tengah.

“Koordinasi ini penting untuk menyamakan persepsi dan langkah dalam upaya perbaikan tata kelola pemerintahan, khususnya di lingkup Pemkab Mamuju Tengah, agar sejalan dengan arahan provinsi dan pemerintah pusat,” ujar Litha Febriani.

Kepala Biro Organisasi Setda Sulbar, Nur Rahma dalam kesempatan tersebut, mengapresiasi kunjungan ini sebagai wujud sinergi antar pemerintah daerah di Sulbar. Ia menekankan komitmen untuk terus saling mendukung dalam memperkuat pemerintahan yang efektif dan akuntabel.

‘’Semoga hasil dari koordinasi ini dapat memberikan manfaat nyata dalam peningkatan efisiensi birokrasi dan kualitas pelayanan publik di Kabupaten Mamuju Tengah,’’ kata Rahmah. (Rls)

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hafiz Quran Polda Sulbar Jadi Imam Tarawih, Ramaikan Malam Ramadhan dengan Sentuhan Dakwah

    Hafiz Quran Polda Sulbar Jadi Imam Tarawih, Ramaikan Malam Ramadhan dengan Sentuhan Dakwah

    • calendar_month Sen, 3 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Kepolisian daerah Sulawesi barat berupaya membuat bulan Ramadhan 1446 H kali ini terasa lebih istimewa lewat langkah inovatif dengan menerjunkan personelnya yang hafal Al-Quran untuk menjadi imam sholat Tarawih dan penceramah di berbagai masjid. Inisiatif ini bertujuan untuk menebar kebaikan dan mempererat silaturahmi dengan masyarakat selama bulan suci Ramadhan 1446 H. Salah […]

  • Kakanwil Kemenag Sulbar Siap Membumikan 8 Pesan Program Kemenag 2025

    Kakanwil Kemenag Sulbar Siap Membumikan 8 Pesan Program Kemenag 2025

    • calendar_month Ming, 16 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Jakarta –  Proclaimnews.id Kementerian Agama (Kemenag) terus berupaya meningkatkan kualitas layanan informasi dan komunikasi publik dengan menguatkan koordinasi antar jajarannya. Hal ini terungkap dalam Rapat Koordinasi Strategi Komunikasi dan Mitigasi Isu Kemenag yang dipimpin oleh Kepala Biro Humas dan Komunikasi Publik (Kabiro HKP), Akhmad Fauzan dan dihadiri oleh seluruh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenag se-Indonesia. […]

  • Peringati Bulan K3 Nasional, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Gelar Sosialisasi Penggunaan APAR di Kampus ITEKES Tri Tunas Nasional Makassar

    Peringati Bulan K3 Nasional, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi Gelar Sosialisasi Penggunaan APAR di Kampus ITEKES Tri Tunas Nasional Makassar

    • calendar_month Sab, 22 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Makassar – Proclaimnews.id 21 Februari 2025 – Dalam rangka memperingati Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional, Pertamina Patra Niaga melalui Integrated Terminal (IT) Makassar menggelar sosialisasi penggunaan Alat Pemadam Api Ringan (APAR) bertajuk “IT Makassar Goes to Kampus” di Kampus ITEKES Tri Tunas Nasional Makassar. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman serta kesiapsiagaan mahasiswa […]

  • Mengenal Lebih Jauh Keunggulan Pupuk Organik PORNAS

    Mengenal Lebih Jauh Keunggulan Pupuk Organik PORNAS

    • calendar_month Ming, 16 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id  Tanaman ngga butuh Unsur Hara Kebanyakan, Tapi UNSUR HARA BERIMBANG, artinya, Sesuai dengan Kebutuhan Sesuai dengan Fasenya…. Itulah sebabnya, PUPUK dengan UNSUR hara Berlimpah Tidak Mesti selalu Jadi Tolak Ukur Hasil Panen PASTI lebih Baik ! Yang PENTING ; BERIMBANG, dan BISA DISERAP ! Inilah Sebabnya PORNAS punya 2 JENIS PUPUK yang […]

  • Dr.H.Arsal Aras,SE.,M.Si Dan Dr.H.Askary,S.Sos.,M.Si Resmi Di Lantik Menjadi Bupati Dan Wakil Bupati Mamuju Tengah Priode 2025-2030

    Dr.H.Arsal Aras,SE.,M.Si Dan Dr.H.Askary,S.Sos.,M.Si Resmi Di Lantik Menjadi Bupati Dan Wakil Bupati Mamuju Tengah Priode 2025-2030

    • calendar_month Kam, 20 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 20
    • 0Komentar

    JAKARTA -PROCLAIMNEWS.ID Bupati terpilih Mamuju tengah , Dr. H. ARSAL ARAS,SE.,M.Si dan Wakil bupati mamuju tengah Dr.H.ASKARY,S,Sos.,M.Si tersebut, dilantik oleh Presiden Republik Indonesia (RI), Prabowo Subianto, di Istana Negara, Kamis (20/2/2025) pagi. Momen pelantikan ini menjadi bagian dari sejarah besar, karena digelar secara serentak untuk 961 kepala daerah di seluruh Indonesia, termasuk 33 gubernur, 33 […]

  • Gubernur Sulbar Ajak Pengusaha Berkolaborasi Atasi Kemiskinan dan Bangun Ekonomi Daerah

    Gubernur Sulbar Ajak Pengusaha Berkolaborasi Atasi Kemiskinan dan Bangun Ekonomi Daerah

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Gubernur Sulawesi Barat , Suhardi Duka, mengajak para pengusaha untuk bersinergi dalam upaya mengentaskan kemiskinan dan memajukan perekonomian di Sulbar. Ajakan ini disampaikan Gubernur Suhardi saat menghadiri buka puasa bersama yang digelar di kediaman Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri Indonesia (Kadin) Sulbar, Taslim Tammauni, pada Selasa , 11 Maret 2025 Gubernur […]

expand_less