Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Badan Kesbangpol bersama Forkopimda Tinjau Pelaksanaan Natal 2025 di Sejumlah Gereja di Mamuju

Badan Kesbangpol bersama Forkopimda Tinjau Pelaksanaan Natal 2025 di Sejumlah Gereja di Mamuju

  • account_circle Hms
  • calendar_month Jum, 26 Des 2025
  • visibility 22
  • comment 0 komentar

Mamuju — Proclaimnews.id  Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Barat bersama Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sulawesi Barat, Kanwil Kementerian Agama Sulawesi Barat, serta Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) melakukan pemantauan pelaksanaan Perayaan Natal Tahun 2025 di sejumlah gereja di Kota Mamuju, Kamis 25 Desember 2025.

Kegiatan pemantauan ini bertujuan memastikan rangkaian ibadah Natal berjalan aman, tertib, dan khidmat, sekaligus memperkuat sinergi antarinstansi dalam menjaga stabilitas keamanan dan kerukunan umat beragama di wilayah Sulawesi Barat, yang menjadi atensi Gubernur Sulbar Suhardi Duka dan Wagub Salim S Mengga.

Dalam kunjungan tersebut, rombongan Forkopimda berkoordinasi dengan pihak gereja, aparat keamanan, dan petugas pengamanan terpadu di lapangan. Selain itu, Forkopimda juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah mendukung terciptanya situasi yang kondusif selama perayaan Natal.

Darwis Damir Kepala Badan Kesbangpol Provinsi Sulawesi Barat menegaskan bahwa pemerintah daerah berkomitmen mendukung seluruh rangkaian kegiatan keagamaan agar berjalan aman dan nyaman.

“Pemantauan ini menjadi langkah nyata pemerintah bersama aparat keamanan untuk memastikan jemaat dapat beribadah dengan tenang. Kami berharap sinergi ini terus terjaga, bukan hanya pada perayaan Natal, tetapi juga pada setiap momentum kegiatan keagamaan,” ujar Darwis Damir.

Sementara Kakanwil Kementerian Agama Provinsi Sulawesi Barat, Adnan Nota, dalam sambutannya menyampaikan ucapan selamat Natal dan Tahun Baru kepada umat yang merayakan.

Menurutnya, kerukunan menjadi kunci terwujudnya kedamaian di Indonesia. “Apabila seluruh umat hidup rukun dan damai, maka kerukunan dan kedamaian di Indonesia dapat kita wujudkan bersama,” tuturnya.

Ia menambahkan, ibadah yang dijalankan dengan baik bukan hanya memberi manfaat bagi diri sendiri, tetapi juga membawa ketenangan dan kebaikan bagi sesama. Karena itu, seluruh umat diimbau untuk terus memperkuat toleransi antaragama.

Sekretaris FKUB Sulawesi Barat, Nursalim Ismail, turut menyampaikan pesan reflektif dalam momentum Natal. Ia mengajak umat untuk kembali pada nilai dasar keimanan dan menghadirkan Tuhan dalam keluarga sebagai benteng ketahanan yang utama.

“Keluarga merupakan lapangan perjuangan yang paling nyata. Di dalam keluargalah setiap orang menemukan jati dirinya,” ucapnya.

Nursalim menekankan bahwa gejolak dalam kehidupan rumah tangga sering muncul karena manusia kurang menghadirkan Tuhan dalam keseharian.

“Natal jangan hanya menjadi tontonan, tetapi juga menjadi tuntunan dan tantangan. Umat diharapkan memperkuat iman, menebarkan kasih, menjaga kerukunan, dan hidup berdampingan secara damai di tengah keberagaman,” tambahnya.

Hingga kegiatan berakhir, pelaksanaan ibadah Natal di Kota Mamuju terpantau berlangsung lancar, aman, dan penuh kekhidmatan. Forkopimda mengimbau masyarakat untuk terus menjaga toleransi, kerukunan, dan persatuan dalam kehidupan bermasyarakat.

Turut hadir dalam kunjungan tersebut, Romi Setiawan, (Kabinda Sulbar), Amujib (Asisten III Bidang Administrasi Umum dan Keuangan), Aksan Amrullah (Kasatpol PP Prov. Sulbar), Murdanil, (Plt. Karo Pemerintahan dan Kesra Setda Prov. Sulbar), Amir A. Dado (Kadis Perhubungan Prov. Sulbar), Baso Borahima (Kasi B Intel Kejati Sulbar), Kombes Pol Ardi Sutriono (Kapolresta Mamuju), Mayor Inf. Langka Indra (Plh. Pasi Ops Korem 142/Tatag), Kapten Laut (P) Ruswanto Setiadi (PgS. Palaksa Lanal Mamuju).

  • Penulis: Hms
  • Editor: El.kml

Rekomendasi Untuk Anda

  • Tinjau GPM di Kejati Sulbar, Ketua TP PKK Berbagi Berkah

    Tinjau GPM di Kejati Sulbar, Ketua TP PKK Berbagi Berkah

    • calendar_month Kam, 20 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 28
    • 0Komentar

    MAMUJU – PROCLAIMNEWS.ID Ketua Tim Penggerak (TP) Pembinaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Sulawesi Barat (Sulbar), Harsinah Suhardi mendampingi Gubernur Sulbar, Suhardi Duka dalam melakukan peninjauan Gerakan Pangan Murah (GPM) di halaman Kantor Kejaksaan Tinggi (Kejati) Sulbar. GPM yang digelar Kejati Sulbar bekerja sama dengan Pemerintah Provinsi Sulbar dan Perum Bulog Mamuju, berlangsung selama satu hari, Kamis, […]

  • Ditresnarkoba Polda Sulbar Gelar Pembinaan dan Edukasi Anti-Narkoba di Kampung Nelayan Binanga Mamuju

    Ditresnarkoba Polda Sulbar Gelar Pembinaan dan Edukasi Anti-Narkoba di Kampung Nelayan Binanga Mamuju

    • calendar_month Jum, 14 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Sulbar –  Proclaimnews.id Dalam upaya pencegahan dan pemberantasan narkoba di wilayah Sulawesi Barat, Direktorat Reserse Narkoba (Ditresnarkoba) Polda Sulbar menggelar kegiatan pembinaan dan edukasi bahaya narkoba di Kampung Nelayan Binanga, Kelurahan Binanga, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju. Kegiatan ini menyasar tokoh masyarakat dan pemuda setempat, Jumat (14/3/25). Panit Subdit 2 Ditresnarkoba Polda Sulbar dan timnya yang […]

  • PPPK Paruh Waktu Kesbangpol Sulbar Gelar Syukuran Penerimaan SK Pengangkatan

    PPPK Paruh Waktu Kesbangpol Sulbar Gelar Syukuran Penerimaan SK Pengangkatan

    • calendar_month Sel, 23 Des 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Mamuju —  Proclaimnews.id Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) paruh waktu di lingkungan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Provinsi Sulawesi Barat menggelar acara syukuran atas diterimanya Surat Keputusan (SK) pengangkatan secara resmi, Senin (22/12/2025). Penyerahan SK pengangkatan dilakukan secara simbolis oleh Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, dan dirangkaikan dengan prosesi pemotongan tumpeng oleh Kepala […]

  • Dihadapan Jamaah Tarawih, SDK Titip Doa Masyarakat untuk Kesehatan-Keselamatan Memimpin Sulbar 5 Tahun Kedepan

    Dihadapan Jamaah Tarawih, SDK Titip Doa Masyarakat untuk Kesehatan-Keselamatan Memimpin Sulbar 5 Tahun Kedepan

    • calendar_month Ming, 2 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 30
    • 0Komentar

    MAMUJU – PROCLAIMNEWS.ID Gubernur Provinsi Sulawesi Barat, Suhardi Duka (SDK) berada di tengah-tengah masyarakat Lingkungan Tarambang, Kelurahan Mamunyu, Kecamatan Mamuju, Kabupaten Mamuju, dalam rangka menunaikan salat Tarawih berjamaah di Masjid Nurul Anhar, Minggu 2 Maret 2025. Turut hadir di barisan jamaah wanita, Bupati Mamuju Sutinah Suhardi bersama Wakil Ketua DPRD Sulbar Suraidah Suhardi Gubernur Sulbar […]

  • Pertamina Patra Niaga Sulawesi Sinergi Pengamanan Energi Jelang Ramadan, Tinjau Layanan Lapangan dan Hadiri Kunker Komisi XII DPR RI di Kendari

    Pertamina Patra Niaga Sulawesi Sinergi Pengamanan Energi Jelang Ramadan, Tinjau Layanan Lapangan dan Hadiri Kunker Komisi XII DPR RI di Kendari

    • calendar_month Sab, 22 Mar 2025
    • account_circle Hms
    • visibility 66
    • 0Komentar

    Kendari Proclaimnews.id.21 Maret 2025 – Dalam rangka memperkuat kesiapan distribusi energi menjelang Ramadan dan Idulfitri 1446 H, Pertamina Patra Niaga Regional Sulawesi menggelar serangkaian agenda strategis di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara. Kegiatan berlangsung mulai pagi hingga malam hari, meliputi audiensi dengan Kapolda Sultra, Management Walkthrough (MWT) ke SPBU dan SPBE, serta kehadiran dalam Kunjungan Kerja […]

  • Ditnarkoba Ungkap Jaringan Narkoba di Mamuju: Empat Tersangka Ditangkap, Satu Buron

    Ditnarkoba Ungkap Jaringan Narkoba di Mamuju: Empat Tersangka Ditangkap, Satu Buron

    • calendar_month Jum, 28 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Sulbar – Proclaimnews.id Direktorat Reserse Narkoba Polda Sulbar berhasil membongkar jaringan pengedaran narkoba di Mamuju, Sulawesi Barat, dengan menangkap empat tersangka dan masih memburu satu pelaku lainnya. Operasi yang dimulai Kamis, 20 Februari 2025, ini bermula dari penangkapan A di Jalan Tamasapi, Kelurahan Binanga, Mamuju. Dari tangan A, petugas mengamankan satu sachet sabu yang diakui […]

expand_less