Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Berita » Direktur Lalu Lintas Polda Sulbar Pimpin Upacara HKN, Tekankan Keselamatan Berlalu Lintas Jelang Mudik Lebaran

Direktur Lalu Lintas Polda Sulbar Pimpin Upacara HKN, Tekankan Keselamatan Berlalu Lintas Jelang Mudik Lebaran

  • account_circle proclaimnews
  • calendar_month Sen, 17 Mar 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

Sulbar – Proclaimnews.id Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Kepolisian Daerah Sulawesi Barat (Polda Sulbar), Kombes Pol Wahid Kurniawan, memimpin upacara Hari Keselamatan Nasional (HKN) di Mapolda Sulbar, Senin (17/3/25).

Dalam amanat yang dibacakannya, beliau juga menekankan pentingnya keselamatan berlalu lintas, khususnya selama bulan suci Ramadhan dan menjelang puncak arus mudik Lebaran.

Kombes Pol Wahid Kurniawan lebih lanjut menambahkan bahwa peningkatan angka kecelakaan lalu lintas selama periode Ramadhan dan mudik Lebaran harus menjadi perhatian serius. Beliau mengingatkan bahwa keselamatan bukan hanya tanggung jawab aparat penegak hukum, tetapi juga merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat.

Untuk itu, “HKN ini kita jadikan momentum untuk merefleksikan kinerja kita dan meningkatkan komitmen dalam memberikan pelayanan prima kepada masyarakat, khususnya dalam hal Kamseltibcarlantas,” tutur Dirlantas.

Lebih lanjut, Dirlantas Polda Sulbar menjelaskan beberapa strategi yang akan diterapkan untuk memastikan Kamseltibcarlantas selama periode Ramadhan. Diantaranya adalah peningkatan patroli dan pengawasan di jalur-jalur rawan kecelakaan, pengecekan kelaikan kendaraan bermotor, serta sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya keselamatan berlalu lintas.

Kita harus memberikan pelayanan yang terbaik dan humanis. “Sikap ramah, sopan dan responsif sangat penting untuk membangun kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” tutup Dirlantas.

Upacara yang diikuti oleh seluruh personel Polda Sulbar ini menjadi momentum penting untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan komitmen dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas).

(**Humas Polda Sulbar**)

  • Penulis: proclaimnews

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pertamina Tegaskan Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi

    Pertamina Tegaskan Kualitas Pertamax Sesuai Spesifikasi

    • calendar_month Rab, 26 Feb 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Jakarta – Proclaimnews.id Menanggapi isu yang berkembang di masyarakat dan beberapa media, Pertamina Patra Niaga Subholding Commercial & Trading PT Pertamina (Persero) menegaskan tidak ada pengoplosan Bahan Bakar Minyak (BBM) Pertamax. Kualitas Pertamax dipastikan sesuai dengan spesifikasi yang ditetapkan pemerintah yakni RON 92. “Produk yang masuk ke terminal BBM Pertamina merupakan produk jadi yang sesuai […]

  • Hasanuddin Resmi Jabat Plt Kepala Bapperida Sulbar, Fokus RKPD 2027 dan Penguatan Data

    Hasanuddin Resmi Jabat Plt Kepala Bapperida Sulbar, Fokus RKPD 2027 dan Penguatan Data

    • calendar_month Rab, 7 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju – .Proclaimnews.id Gubernur Sulbar, Suhardi Duka, resmi menerbitkan Surat Perintah Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (Bapperida) Provinsi Sulawesi Barat kepada Hasanuddin, terhitung mulai 5 Januari 2026. Sebelum dipercaya mengemban jabatan tersebut, Hasanuddin menjabat sebagai Kepala Bidang Perencanaan, Pengendalian, Evaluasi, dan Pembangunan Daerah (PPEPD) Bapperida Sulbar. Penyerahan tugas Plt […]

  • Gubernur Sulbar , SDK Buka Sandeq Ramadhan Fest 2025, Wujud Sinergi Pemerintah dan Organisasi Mahasiswa Dukung UMKM

    Gubernur Sulbar , SDK Buka Sandeq Ramadhan Fest 2025, Wujud Sinergi Pemerintah dan Organisasi Mahasiswa Dukung UMKM

    • calendar_month Rab, 12 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Mamuju –  Proclaimnews.id Gubernur Sulawesi Barat, Suhardi Duka, secara resmi membuka Sandeq Ramadhan Fest 2025 di Anjungan Pantai Manakarra, Mamuju. Selasa, 11 Maret 2025. Acara yang akan digelar selama sepekan, hingga 17 Maret 2025 ini, merupakan kolaborasi strategis antara Pemerintah Provinsi Sulbar, Polda Sulbar, Dermaga Sandeq Nusantara, Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Mamuju, serta berbagai […]

  • Menelusuri Hakekatnya Wanita Dalam Kehidupan Keluarga

    Menelusuri Hakekatnya Wanita Dalam Kehidupan Keluarga

    • calendar_month Rab, 5 Mar 2025
    • account_circle proclaimnews
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Mamuju- Proclaimnews.id “Wanita memang tak butuh kata atau kalimat romantis atau pujangga untuk mengekspresikan/mengungkapkan kedalaman cintanya pada keluarga, pada anak dan suaminya, tapi dengan mudah ia akan menunjukkan pengorbanannya meskipun tanpa kata, ia rela bekerja sepanjang waktu, tak kenal lelah, bahkan jatah istirahatnyapun ia rela korbankan demi perhatian dan cintanya pada keluarga. “Tak ada orang […]

  • Pemprov Sulbar Akan Berikan Bantuan Beasiswa Kedokteran Bagi Siswa Berprestasi

    Pemprov Sulbar Akan Berikan Bantuan Beasiswa Kedokteran Bagi Siswa Berprestasi

    • calendar_month Jum, 21 Mar 2025
    • account_circle Hms komdigi
    • visibility 38
    • 0Komentar

    PASANGKAYU — PROCLAIMNEWS.ID Pemprov Sulbar akan memberikan perhatian siswa yang berprestasi. Wakil Gubernur Sulawesi Barat Salim S Mengga menyampaikan akan memberi bantuan beasiswa kedokteran untuk mahasiswa yang berprestasi Itu disampaikan saat melaksanakan shalat tarawih di Mesjid Al Ikhlas Pasangkayu, Jumat, 21 Maret 2025 Wakil Gubernur Salim S Mengga juga mangatakan, safari ramadan ini esensinya adalah […]

  • BPBD Sulbar Perkuat Edukasi Kebencanaan di Sekolah, Wujudkan Generasi Tangguh Bencana

    BPBD Sulbar Perkuat Edukasi Kebencanaan di Sekolah, Wujudkan Generasi Tangguh Bencana

    • calendar_month Ming, 11 Jan 2026
    • account_circle Hms
    • visibility 67
    • 0Komentar

    Mamuju – Proclaimnews.id Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Barat (Sulbar) menegaskan komitmennya dalam memberikan edukasi kebencanaan secara berkelanjutan kepada sekolah-sekolah yang ada di wilayah Sulbar. Upaya ini dilakukan sebagai langkah strategis dalam membangun budaya sadar bencana sejak usia dini serta meningkatkan kesiapsiagaan generasi muda menghadapi potensi ancaman bencana. Edukasi kebencanaan harus menjadi bagian […]

expand_less